Victor Sebut Intensitas Pemainan Meningkat di Pertandingan Internal
Saturday, 12 September 2020 | 19:24
Meski batal menghadapi Bhayangkara FC dalam uji coba, pemain Persib tetap menunjukkan semangat tinggi dalam 90 menit pertandingan internal, Sabtu (12/9/2020), di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Tim biru dan tim abu Persib bermain tak mau kalah, skor 2-2 jadi hasil akhir.
Victor Igbonefo pemain belakang Persib mengungkapkan timnya tetap harus kerja keras dalam masa persiapan menyambut bergulirnya kembali Liga 1 Oktober mendatang. Walau beberapa rencana tak berjalan mulus, semua pemain tetap harus memberikan kerja 100 persen.
“Pertandingan sore ini ada di intensitas yang bagus lebih dari (pertandingan) kemarin, dan semua pemain semangat. Seharusnya kita lawan Bhayangkara hari ini, tapi mereka tidak bisa datang, tapi itu tidak buat turun semangat pemain. Semua kasih 100 persen, kita tetap kerja keras,” beber Victor.
Segala kekurangan dari pertandingan itu kemudian akan dievaluasi pekan selanjutnya. Menurutnya intensitas permainan tim semakin meningkat, dimana aliran-aliran bola yang jadi bahan perbaikan sebelumnya sudah dapat diatas Persib dalam pertandingan internal tersebut.
“Tadi pelatih bicara kita nanti akan nonton game dan hari Senin akan koreksi, tapi intensitas lebih bagus dari pada kemarin (di pertandingan lawan Tira Persikabo) dan kekurangan-kekurangan lain akan kita perbaiki,” lanjut Victor.
Pada pekan selanjutnya Persib rencananya tinggal menyisakan satu pertandingan uji coba lagi sebelum mereka bertolak ke Sidoarjo melawan Madura United (4/10/2020).

Meski batal menghadapi Bhayangkara FC dalam uji coba, pemain Persib tetap menunjukkan semangat tinggi dalam 90 menit pertandingan internal, Sabtu (12/9/2020), di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Tim biru dan tim abu Persib bermain tak mau kalah, skor 2-2 jadi hasil akhir.
Victor Igbonefo pemain belakang Persib mengungkapkan timnya tetap harus kerja keras dalam masa persiapan menyambut bergulirnya kembali Liga 1 Oktober mendatang. Walau beberapa rencana tak berjalan mulus, semua pemain tetap harus memberikan kerja 100 persen.
“Pertandingan sore ini ada di intensitas yang bagus lebih dari (pertandingan) kemarin, dan semua pemain semangat. Seharusnya kita lawan Bhayangkara hari ini, tapi mereka tidak bisa datang, tapi itu tidak buat turun semangat pemain. Semua kasih 100 persen, kita tetap kerja keras,” beber Victor.
Segala kekurangan dari pertandingan itu kemudian akan dievaluasi pekan selanjutnya. Menurutnya intensitas permainan tim semakin meningkat, dimana aliran-aliran bola yang jadi bahan perbaikan sebelumnya sudah dapat diatas Persib dalam pertandingan internal tersebut.
“Tadi pelatih bicara kita nanti akan nonton game dan hari Senin akan koreksi, tapi intensitas lebih bagus dari pada kemarin (di pertandingan lawan Tira Persikabo) dan kekurangan-kekurangan lain akan kita perbaiki,” lanjut Victor.
Pada pekan selanjutnya Persib rencananya tinggal menyisakan satu pertandingan uji coba lagi sebelum mereka bertolak ke Sidoarjo melawan Madura United (4/10/2020).
