Tim Pelatih Persib Masih Tunggu Jadwal Liga 1 2020 Terbaru
Monday, 31 August 2020 | 19:02
Restart Liga 1 2020 akan digulirkan pada 1 Oktober mendatang. Artinya tepat satu bulan lagi peluit kompetisi kasta tertinggi tanah air tersebut akan dibunyikan setelah ditangguhkan selama enam bulan. Hanya saja klub-klub kontestan masih saja belum mendapatkan jadwal dari pihak PT. Liga Indonesia Baru.
Operator kompetisi belum memberikan agenda pertandingan yang akan dihadapi oleh setiap peserta liga. Sejauh ini baru waktu penyelenggaraan Liga 1 2020 yang ditetapkan bahwa pertandingan dimulai pada 1 Oktober dan berakhir 28 Februari. Tim pelatih Persib pun masih menunggu kejelasan dari PT. LIB.
Yaya Sunarya pun enggan dibuat pusing dengan masih samarnya jadwal pertandingan timnya. Terpenting bagi Maung Bandung saat ini adalah mempersiapkan tim jelang bergulirnya kompetisi yang akan digelar satu bulan lagi. Menurutnya ini merupakan fokus Persib ketika jadwal belum diterbitkan.
“Untuk sementara ini kita masih menunggu jadwal resmi dari PT. LIB, kita tetap sesuai dengan program yang kita buat menjelang satu bulan kompetisi, programnya sudah kita buat mengarah ke persiapan kompetisi,” kata pelatih fisik Persib ini pada awak media ketika diwawancara, Senin (31/8).
Baru nantinya ketika jadwal dirilis, baru Yaya dan tim pelatih lain akan menyesuaikan dengan program yang akan dirancang. “Jadi begitu jadwalnya turun, kita hanya menyesuaikan dengan persiapan yang kita buat. Tetapi sejauh ini kita sudah buat planing-nya,” tutup mantan pelatih fisik tim nasional Indonesia ini.

Restart Liga 1 2020 akan digulirkan pada 1 Oktober mendatang. Artinya tepat satu bulan lagi peluit kompetisi kasta tertinggi tanah air tersebut akan dibunyikan setelah ditangguhkan selama enam bulan. Hanya saja klub-klub kontestan masih saja belum mendapatkan jadwal dari pihak PT. Liga Indonesia Baru.
Operator kompetisi belum memberikan agenda pertandingan yang akan dihadapi oleh setiap peserta liga. Sejauh ini baru waktu penyelenggaraan Liga 1 2020 yang ditetapkan bahwa pertandingan dimulai pada 1 Oktober dan berakhir 28 Februari. Tim pelatih Persib pun masih menunggu kejelasan dari PT. LIB.
Yaya Sunarya pun enggan dibuat pusing dengan masih samarnya jadwal pertandingan timnya. Terpenting bagi Maung Bandung saat ini adalah mempersiapkan tim jelang bergulirnya kompetisi yang akan digelar satu bulan lagi. Menurutnya ini merupakan fokus Persib ketika jadwal belum diterbitkan.
“Untuk sementara ini kita masih menunggu jadwal resmi dari PT. LIB, kita tetap sesuai dengan program yang kita buat menjelang satu bulan kompetisi, programnya sudah kita buat mengarah ke persiapan kompetisi,” kata pelatih fisik Persib ini pada awak media ketika diwawancara, Senin (31/8).
Baru nantinya ketika jadwal dirilis, baru Yaya dan tim pelatih lain akan menyesuaikan dengan program yang akan dirancang. “Jadi begitu jadwalnya turun, kita hanya menyesuaikan dengan persiapan yang kita buat. Tetapi sejauh ini kita sudah buat planing-nya,” tutup mantan pelatih fisik tim nasional Indonesia ini.
