
Persib Bandung berpesta gol saat menjalani laga uji coba pertama dibawah asuhan pelatih Dejan Antonic. Menghadapi tim Football Plus, Maung Bandung mendominasi penguasaan bola hingga menang dengan skor 9-0 di Lapangan Football Plus Arena, Parongpong Bandung, Rabu (3/2). Gian Zola, Atep, David Laly, Rudiyana (3 gol), Own goal (2 gol) dan Rahmad Hidayat adalah deretan pengoleksi banjir gol Persib.
BABAK PERTAMA
Babak pertama dimulai Persib langsung peroleh peluang umpan datar Jajang Sukmara di kiri disiasiakan Yandi Sofyan karena tendangannya jauh diatas gawang. Memasuki menit 10 pola permainan Persib sudah terlihat, tampak tidak berubah dari era saat ditukangi Jajang Nurjaman. Kedua sayap masih diandalkan tim berjuluk Maung Bandung ini.
Persib sempat membuka gol lewat Yandi Sofyan hasil umpan terobosan Gian Zola menit 11, namun gol dianulir karena lebih dulu terperangkap offside. Sepuluh menit kemudian tim Football Plus mendapat peluang, kerja sama apik yang dibangun digugurkan I Made Wirawan dengan sigap keluar dari sarangnya.
Zola tampak menjadi central dipertandingan ini bola mengalir lewat kakinya. Shoot on target dilakukannya menit 23 yang ditepis kiper. Semenit kemudian Atep dan David Laly bertukar posisi. Gol yang ditunggu-tunggu pun lahir lewat kaki Gian Zola menit 30, tendangan setengah volinya tak mampu diantisipasi kiper lawan, 1-0 Persib unggul.
Memasuki menit 36 Persib menggandakan keunggulan melalui Atep, tendangan jarak jauhnya kembali tak disangka-sangka masuk gawang. Skor 2-0 pun berakhir hingga babak pertama usai.
BABAK KEDUA
Persib kembali melanjutkan dominasinya di babak kedua, tiga menit berjalan David Laly mampu cetak angka. Umpan Dias di sisi kiri dipantul Yandi menjadi asist kepada Laly, 3-0 Persib memimpin. Angka kembali bertambah menjadi 4-0 ketika keteledoran back Football Plus membuang bola malah menerpa kiper sendiri dan memantul kegawang sendiri.
Memasuki menit 58 Tantan, Rudiyana, Febri Hariyadi, Taufiq, Rahmad Hidayat masuk menggantikan Hariono, Zola, Yandi, Atep dan Laly. Kim Jeffret mendapat kartu kuning karena dianggap wasit mengangkat kaki terlalu tinggi.
Pesta gol kembali berlanjut, pelakunya supersub Rudiyana menit 63. Umpan terobosan Dias Angga dikejar Febri yang kemudian memberi umpan manja kepada Rudi tanpa memberi ampun jebol untuk kelima kalinya. Tak berselang lama Rudigol kembali tunjukan aksinya umpan terobosan Taufiq membuat Rudi one on one dengan kiper lob nya tepat keujung gawang hingga merubak skor menjadi 6-0.
Memasuki menit 67 Jujun, Jajang Sukmara dan Atep out dan dimasukkan Agung Mulyadi, Ary Ahmad dan Alfath Fathier. Berlanjut Kim Kurniawan yang digantikan Hendi–sodara Atep yang mencoba peruntungan di Persib. Menit 77 M. Agung dapat kartu kuning setelah menarik lawannya.
Sebelum babak kedua berakhir Rahmad Hidayat ikut cetak skor lewat tendangan keras. Menyusul keteledoran kiper tim Football Plus yang kembali blunder. Gol penutup diselesaikan Rudiyana menit 90 dan menuntaskan laga dengan skor 9-0.
Fajar
03/02/2016 at 19:14
Aron
Atep David laly
Kim Rahmad
Hariono
Tony Dias
Vlado ?????
Natshir
yang cocok?
A. Jupe
B. Hansamu
C. Basna
D. Bio
e. Ryuji
eagle eye
03/02/2016 at 19:26
klo di tengah lebih baik si Gian Zola umpan” nya gigit bingits
eagle eye
03/02/2016 at 19:24
Sodara Atep 😀 , of course
ellan bobotoh bageur
03/02/2016 at 19:48
Ulah loba dongeng..tugas urangmah lalajo jeung ngadukung…
33
04/02/2016 at 08:07
vidio mana vidio na….maung!!!
avenk sang banjoy
04/02/2016 at 11:23
sugan atuh pamaen nu anyar samangat jeung daek kerja keras. teu bisa jauh” komenna da urang mah saukur nikmati,lalajo persib sarta ngadukung…..