T-Eight Milik Taufiq Persib pun Segera Meluncur ke Pasar
Monday, 04 January 2016 | 11:29
Setelah Dias Angga terjun kedunia bisnis meluncurkan T-Shirt Signature Series dan Hariono yang meluncurkan brand H24, disaat yang bersamaan Taufiq pun meluncurkan T-Eight. Nama merch milik pemain asal Tarakan ini tidak lain terinspirasi karena namanya berhuruf awal T dan Eight dalam bahasa Inggris yang artinya nomor 8–adalah nomor punggung dirinya selama menjajal karir di sepak bola.
Ya, saat di Persebaya 1927 Taufiq mengenakan nomor punggung 8, tak ubah saat hijrah ke Persib musim 2014 ia pula memilih nomor punggung 8 peninggalan Eka Ramdhani. Kini pemain beristrikan Eka Desnasari ini cukup optimis dengan bisnis yang baru akan dikembangkannya di media sosial instagram @T8_t.eight.
“Bisnis ini baru-baru saja, baru beberapa bulan coba-coba aja pengen usaha bisnis. Penjualannya secara online onbline terus dibantu teman juga kan ada teman punya distrik daerah Cimahi,” tuturnya saat ditemui di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani Bandung, Sabtu (2/1).
Menurut Taufiq, desain dari T-Eight cukup simpel hingga memiliki daya tarik tersendiri. Ia mengelola usahanya tersebut tidak lepas dari dukungan istri yang membantu memanaj semuanya. “Emang seneng simpel desainnya. Ada manfaatnya lah, bahannya juga enak. Tapi ini masih belajar. Bisnis pertama tanya-tanya sana sini dibantu istri yang ngemanaj semuanya,” terang Taufiq.
Rencananya usaha merchnya akan ia bawa dan promosikan ke tempat kelahirannya di Tarakan. Untuk sementara ide dari merchnya ini tidak lepas dari tema olahraga sepak bola yang membesarkan namanya. “Ini usaha sendiri aja sih. Rencana ke Kalimantan (Tarakan) juga mau disebar, sementara idenya masih dalam inspirasi bola lah,” pungkasnya.

Setelah Dias Angga terjun kedunia bisnis meluncurkan T-Shirt Signature Series dan Hariono yang meluncurkan brand H24, disaat yang bersamaan Taufiq pun meluncurkan T-Eight. Nama merch milik pemain asal Tarakan ini tidak lain terinspirasi karena namanya berhuruf awal T dan Eight dalam bahasa Inggris yang artinya nomor 8–adalah nomor punggung dirinya selama menjajal karir di sepak bola.
Ya, saat di Persebaya 1927 Taufiq mengenakan nomor punggung 8, tak ubah saat hijrah ke Persib musim 2014 ia pula memilih nomor punggung 8 peninggalan Eka Ramdhani. Kini pemain beristrikan Eka Desnasari ini cukup optimis dengan bisnis yang baru akan dikembangkannya di media sosial instagram @T8_t.eight.
“Bisnis ini baru-baru saja, baru beberapa bulan coba-coba aja pengen usaha bisnis. Penjualannya secara online onbline terus dibantu teman juga kan ada teman punya distrik daerah Cimahi,” tuturnya saat ditemui di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani Bandung, Sabtu (2/1).
Menurut Taufiq, desain dari T-Eight cukup simpel hingga memiliki daya tarik tersendiri. Ia mengelola usahanya tersebut tidak lepas dari dukungan istri yang membantu memanaj semuanya. “Emang seneng simpel desainnya. Ada manfaatnya lah, bahannya juga enak. Tapi ini masih belajar. Bisnis pertama tanya-tanya sana sini dibantu istri yang ngemanaj semuanya,” terang Taufiq.
Rencananya usaha merchnya akan ia bawa dan promosikan ke tempat kelahirannya di Tarakan. Untuk sementara ide dari merchnya ini tidak lepas dari tema olahraga sepak bola yang membesarkan namanya. “Ini usaha sendiri aja sih. Rencana ke Kalimantan (Tarakan) juga mau disebar, sementara idenya masih dalam inspirasi bola lah,” pungkasnya.
