Robi Darwis Enggan Sia-Siakan Kesempatan Trial di Persib
Sunday, 29 May 2022 | 14:43
Robi Darwis sedang dipantau kapasitasnya apakah pantas dipromosikan ke tim utama Persib. Gelandang berusia 18 tahun tersebut menjalani seleksi untuk mengisi satu slot yang dibutuhkan oleh tim. Dia mengikuti game internal kemarin dan diboyong ke Batam untuk pemusatan latihan.
Jebolan Akademi Persib kota Cimahi (APC) itu pun punya tekad kuat untuk dapat penilaian positif dari pelatih. Robi enggan menyia-nyiakan kesempatan untuk bisa menjadi bagian dari Persib dan bermain di Liga 1. Kegiatan TC di Batam sendiri rencananya dilakukan pada 30 Mei hingga 6 Juni.
“Patut disyukuri alhamdulillah bisa mendapat kesempatan mengikuti game internal. Dan alhamdulillah juga disuruh ikut TC ke Batam. Kesempatan ini sama saya Insya Allah engga akan disia-siakan. Kesempatan mungkin engga datang dua kali jadi ini akan dimaksimalkan,” ujarnya pada awak media ketika diwawancara.
Sang pemain mengaku sebenarnya sudah ditawari beberapa klub untuk bergabung. Bahkan sebelum diminta untuk ikut game internal, dirinya sudah bersiap berangkat mencoba peruntungan di tim lain. Namun panggilan datang dan ia langsung bergabung denga tim asuhan Robert Rene Alberts.
“Untuk persiapan sebenarnya paling latihan mandiri. Dan kemarin pun sempat ada beberapa tim (nawarin), udah mau berangkat tapi ada instruksi untuk ikut game internal di sini. Jadi saya memutuskan buat ikut di sini dulu, kalau di sini tidak dibutuhkan mungkin ke tim lain,” ujarnya.
Mengikuti seleksi di tim sebesar Persib tidak membuatnya tertekan. Robi hanya mencoba bermain dan berlatih dengan lepas selama dipantau kualitasnya. “Dibawa enjoy aja sih, lebih ke menikmati proses. Kalau mungkin keputusannya ga sesuai ya ga apa-apa mungkin belum rezekinya. Tapi kalau lanjut alhamdulillah,” ujarnya.
Pemilik lemparan ke dalam yang jauh ini juga mengatakan sempat ada rasa canggung ketika memainkan gam internal. Tapi rekan setimnya memberi dukungan agar dirinya bisa tampil lepas. “Kalau main sama senior mungkin rasa agak canggung ada. Cuma dari beberapa senior menyupport Robi supaya engga canggung dan main lepas sesuai kapasitas,” tukasnya.

Robi Darwis sedang dipantau kapasitasnya apakah pantas dipromosikan ke tim utama Persib. Gelandang berusia 18 tahun tersebut menjalani seleksi untuk mengisi satu slot yang dibutuhkan oleh tim. Dia mengikuti game internal kemarin dan diboyong ke Batam untuk pemusatan latihan.
Jebolan Akademi Persib kota Cimahi (APC) itu pun punya tekad kuat untuk dapat penilaian positif dari pelatih. Robi enggan menyia-nyiakan kesempatan untuk bisa menjadi bagian dari Persib dan bermain di Liga 1. Kegiatan TC di Batam sendiri rencananya dilakukan pada 30 Mei hingga 6 Juni.
“Patut disyukuri alhamdulillah bisa mendapat kesempatan mengikuti game internal. Dan alhamdulillah juga disuruh ikut TC ke Batam. Kesempatan ini sama saya Insya Allah engga akan disia-siakan. Kesempatan mungkin engga datang dua kali jadi ini akan dimaksimalkan,” ujarnya pada awak media ketika diwawancara.
Sang pemain mengaku sebenarnya sudah ditawari beberapa klub untuk bergabung. Bahkan sebelum diminta untuk ikut game internal, dirinya sudah bersiap berangkat mencoba peruntungan di tim lain. Namun panggilan datang dan ia langsung bergabung denga tim asuhan Robert Rene Alberts.
“Untuk persiapan sebenarnya paling latihan mandiri. Dan kemarin pun sempat ada beberapa tim (nawarin), udah mau berangkat tapi ada instruksi untuk ikut game internal di sini. Jadi saya memutuskan buat ikut di sini dulu, kalau di sini tidak dibutuhkan mungkin ke tim lain,” ujarnya.
Mengikuti seleksi di tim sebesar Persib tidak membuatnya tertekan. Robi hanya mencoba bermain dan berlatih dengan lepas selama dipantau kualitasnya. “Dibawa enjoy aja sih, lebih ke menikmati proses. Kalau mungkin keputusannya ga sesuai ya ga apa-apa mungkin belum rezekinya. Tapi kalau lanjut alhamdulillah,” ujarnya.
Pemilik lemparan ke dalam yang jauh ini juga mengatakan sempat ada rasa canggung ketika memainkan gam internal. Tapi rekan setimnya memberi dukungan agar dirinya bisa tampil lepas. “Kalau main sama senior mungkin rasa agak canggung ada. Cuma dari beberapa senior menyupport Robi supaya engga canggung dan main lepas sesuai kapasitas,” tukasnya.
