Robert Senang Persib Pulangkan Jupe dari Masa Peminjaman
Sunday, 21 February 2021 | 19:54
Satu tambahan amunisi sudah pasti merapat ke Persib guna menambal posisi yang ditinggalkan oleh Fabiano Beltrame. Achmad Jufriyanto resmi kembali menjadi bagian dari skuat Maung Bandung usai menjalani masa pinjaman. Di musim 2020 sang pemain memang dipinjamkan ke Bhayangkara FC.
Robert Rene Alberts pun mengaku senang dengan kembalinya stoper berpengalaman tersebut. Karena memang sejak musim lalu dia sebenarnya tidak ingin melepas pemain yang karib disapa Jupe itu. Robert mengatakan ingin menggunakan jasa dia di barisan belakang.
Namun di sektor pertahanan musim lalu sudah ada nama Nick Kuipers, Victor Igbonefo dan Fabiano Beltrame. Situasi itu yang akhirnya membuat Jufriyanto memilih hengkang dengan status pinjaman ke The Guardian. Sayangnya kompetisi 2020 harus tertunda karena pandemi covid-19.
“Sangat baik untuk melihat Jupe kembali, karena di musim lalu, musim 2020, kami tidak pernah ingin melepasnya. Tapi Jupe yang memintanya sendiri untuk bermain di luar karena saat itu dia bilang banyak pemain di posisi itu,” ujarnya ketika diwawancara, Minggu (21/2).
Menatap musim 2021, Persib mengambil kebijakan melepas dua pemain dengan tidak memperpanjang kontrak Fabiano Beltrame dan Zulham Zamrun. Melihat kebutuhan tambahan amunisi di jantung pertahanan, maka Robert memanggil Jufriyanto guna menggalang kekuatan bersama Kuipers dan Igbonefo
Pelatih berpaspor Belanda itu pun mengaku senang lantaran timnya kedatangan pemain belakang dengan kualitas yang tak diragukan lagi. “Sekarang Fabiano keluar dan masa peminjaman dia selesai. Maka secara otomatis Jupe kembali ke Persib Bandung yang mana kami sangat senang,” jelasnya.
Kedatangan Jufriyanto untuk mengganti Fabiano pun disebut Robert bisa menjadi peremajaan bagi tim. Karena di musim 2021, Fabiano sudah berusia 39 tahun dan usia Jufriyanto lebih muda lima tahun. Menurutnya ini bisa menurunkan angka rata-rata umur pemain Persib.
“Jupe ialah pemain yang bagus dan usianya lebih muda dari Fabiano meskipun dia adalah salah satu pemain senior. Tapi kami akan meregenerasi tim yang sudah dimulai sejak musim lalu,” tutup pelatih yang memulai karir sepakbola bersama Ajax Amsterdam tersebut.

Satu tambahan amunisi sudah pasti merapat ke Persib guna menambal posisi yang ditinggalkan oleh Fabiano Beltrame. Achmad Jufriyanto resmi kembali menjadi bagian dari skuat Maung Bandung usai menjalani masa pinjaman. Di musim 2020 sang pemain memang dipinjamkan ke Bhayangkara FC.
Robert Rene Alberts pun mengaku senang dengan kembalinya stoper berpengalaman tersebut. Karena memang sejak musim lalu dia sebenarnya tidak ingin melepas pemain yang karib disapa Jupe itu. Robert mengatakan ingin menggunakan jasa dia di barisan belakang.
Namun di sektor pertahanan musim lalu sudah ada nama Nick Kuipers, Victor Igbonefo dan Fabiano Beltrame. Situasi itu yang akhirnya membuat Jufriyanto memilih hengkang dengan status pinjaman ke The Guardian. Sayangnya kompetisi 2020 harus tertunda karena pandemi covid-19.
“Sangat baik untuk melihat Jupe kembali, karena di musim lalu, musim 2020, kami tidak pernah ingin melepasnya. Tapi Jupe yang memintanya sendiri untuk bermain di luar karena saat itu dia bilang banyak pemain di posisi itu,” ujarnya ketika diwawancara, Minggu (21/2).
Menatap musim 2021, Persib mengambil kebijakan melepas dua pemain dengan tidak memperpanjang kontrak Fabiano Beltrame dan Zulham Zamrun. Melihat kebutuhan tambahan amunisi di jantung pertahanan, maka Robert memanggil Jufriyanto guna menggalang kekuatan bersama Kuipers dan Igbonefo
Pelatih berpaspor Belanda itu pun mengaku senang lantaran timnya kedatangan pemain belakang dengan kualitas yang tak diragukan lagi. “Sekarang Fabiano keluar dan masa peminjaman dia selesai. Maka secara otomatis Jupe kembali ke Persib Bandung yang mana kami sangat senang,” jelasnya.
Kedatangan Jufriyanto untuk mengganti Fabiano pun disebut Robert bisa menjadi peremajaan bagi tim. Karena di musim 2021, Fabiano sudah berusia 39 tahun dan usia Jufriyanto lebih muda lima tahun. Menurutnya ini bisa menurunkan angka rata-rata umur pemain Persib.
“Jupe ialah pemain yang bagus dan usianya lebih muda dari Fabiano meskipun dia adalah salah satu pemain senior. Tapi kami akan meregenerasi tim yang sudah dimulai sejak musim lalu,” tutup pelatih yang memulai karir sepakbola bersama Ajax Amsterdam tersebut.

Wilujeng kang
Wellcome back sang juara…