Rachmad Hidayat berpeluang melakoni debutnya di Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016 saat Persib berhadapan dengan Madura United, Sabtu (28/5), di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Sang pemain sudah diberi lampu hijau oleh dokter tim, Rafi Ghani, untuk berlaga dalam sebuah pertandingan. Sebelumnya, sang pemain mendapat cedera lutut bagian kanan ketika tim beruji coba melawan PS Polri dalam persiapan pra-musim.
Rafi menuturkan jika Rachmad sebenarnya sudah siap bermain ketika Persib berhadapan dengan Persiba, 14 Mei lalu. Namun, keputusan pelatih Dejan Antonic yang memilih memarkir dan tak memboyong Rachmad dengan alasan tak mau beresiko.
“Sebenarnya dari tanggal 14 Mei kemarin kondisi Rachmad sudah membaik. Tapi kan keputusan main atau tidaknya ada di Pelatih Kepala,” ucap Rafi.
Ingin melihat perkembangan pemain yang baru pulih dari cedera, oleh sebabnya Dejan mengagendakan uji coba di tengah pekan melawan tim kecil. Sergio van Dijk, Zulham Zamrun, Febri Hariyadi, termasuk Rachmad, akan dicoba Dejan dalam uji coba tersebut
“Makanya hari Rabu (25/5) nanti ada uji coba. Mungkin coach Dejan ingin melihat sejauh mana kondisi Rachmad, termasuk para pemain yang selama ini jarang diturunkan,” papar sang dokter.
Sementara itu, Robertino Pugliara yang mengalami luka sobek di kepala sudah kian membaik dan mulai bisa berlatih normal. Kendati begitu, dirinya akan melihat sejauh mana lukanya bisa kering dan tak ada komplikasi. “Robertino sudah tidak apa-apa. Cuma memang kita akan lihat dulu seberapa cepat lukanya bisa kering,” kabarnya.
Ditanyai pemain yang baru pulih dari cedera yang lain, Zulham Zamrun, dikatakan Rafi bahwa sang pemain terlihat sudah tampak pulih. Namun dirinya masih belum mengetahui perkembangan cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL) yang dialaminya. Sebab dirinya belum mendapatkan dokumen hasil analisa dari tim medis di Jakarta, tempat Zulham memulihkan cedera. “Kalau sudah dipegang hasilnya, saya baru bisa lihat apakah bisa main atau tidak,” katanya.
Sementara itu, pemain muda Persib, Febri Hariyadi, sudah mulai kembali berlatih sejak Senin (23/5) kemarin. Namun, sayang Gian Zola masih diistirahatkan lantaran ia terkena sakit radang tenggorokan yang mengharuskan sang pemain absen latihan.
ngehe
25/05/2016 at 13:13
Setuju kalo kim, atep dan belencoso diparkir dulu….ameh mikir yen cara maen maraneh teh kudu dirobah
balad persib 3 rut
25/05/2016 at 17:23
Asa lieur ngabandungan dejan ,nu alus mah asa loba di parkir. Loba maksakeun pemain kesayangan na. Kacau kacau
balad persib 3 rut
25/05/2016 at 17:27
Dejan kurang TOP
ivan
25/05/2016 at 18:07
Kiper. I made
bek . Dias angga,vujovic,purwaka,tony.
Gelandang bertahan . Hariono,taufiq.
Gelandang serang . Robetino .
Depan . Zulham.sergio.febri
Fans
25/05/2016 at 20:52
Setuju klu Kim dan Atep diparkir dulu
mangkoes
13/06/2016 at 18:36
setuju van tp klw bisa diaz diganti ku basna