Persebaya Tanpa Beberapa Pilar untuk Hadapi Persib
Thursday, 17 October 2019 | 20:22
Persebaya akan tampil pincang melawan Persib Jumat (18/10/2019) di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Mereka terancam tanpa 6 pemain pilarnya, tiga pemain dipastikan absen Osvaldo Haay karena cedera, Rahmat Irianto membela Timnas U-22 dan Irfan Jaya akibat akumulasi kartu kuning.
Sementara tiga pemain lainnya masih akan dipantau kondisinya. Kapten Ruben Sanadi alami demam, serta dua lainnya Otavia Dutra dan Hansamu Yama baru menyelesaikan tugas di Timnas Indonesia sehingga memiliki kondisi kebugaran yang berbeda dengan pemain lainnya.
Wolfgang pelatih kepala Persebaya menyiapkan formasi dan strategi berbeda dari pada biasanya. Ia berharap rencananya berhasil untuk ambil poin dari Persib Bandung.
“Sebetulnya dari saya dan staf teknik kita punya rencana seperti ini, tapi memang kita punya masalah sedikit dengan pemain, enam pemain tidak bisa main jadi kita mungkin harus ganti formasi dan strategi sedikit, semoga berhasil,” ungkap Wolfgang Pikal dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan, Kamis (17/10/2019).
Sementara itu penyerang andalan Diogo Campos dipastikan siap bermain usai melewatkan laga tunda Persebaya melawan Borneo FC karena akumulasi kartu. Wolfgang berharap hadirnya pemain asal Brasil itu bisa bantu tajamnya lini depan Bajul Ijo bersama David Da Silva.
“Campos akan main dan dia sehat, segar dan panas untuk pertandingan selanjutnya, dia sudah mau main,” kata Wolfgang. Ia pula tak akan terpengaruh jejak langkah Persebaya yang bisa menang musim lalu di tempat yang sama lawan Persib.
“Itu kemarin memang pernah menang disini, itu sudah lama, kita harus lihat kedepan bukan lihat ke belakang,” tandasnya.

Persebaya akan tampil pincang melawan Persib Jumat (18/10/2019) di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Mereka terancam tanpa 6 pemain pilarnya, tiga pemain dipastikan absen Osvaldo Haay karena cedera, Rahmat Irianto membela Timnas U-22 dan Irfan Jaya akibat akumulasi kartu kuning.
Sementara tiga pemain lainnya masih akan dipantau kondisinya. Kapten Ruben Sanadi alami demam, serta dua lainnya Otavia Dutra dan Hansamu Yama baru menyelesaikan tugas di Timnas Indonesia sehingga memiliki kondisi kebugaran yang berbeda dengan pemain lainnya.
Wolfgang pelatih kepala Persebaya menyiapkan formasi dan strategi berbeda dari pada biasanya. Ia berharap rencananya berhasil untuk ambil poin dari Persib Bandung.
“Sebetulnya dari saya dan staf teknik kita punya rencana seperti ini, tapi memang kita punya masalah sedikit dengan pemain, enam pemain tidak bisa main jadi kita mungkin harus ganti formasi dan strategi sedikit, semoga berhasil,” ungkap Wolfgang Pikal dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan, Kamis (17/10/2019).
Sementara itu penyerang andalan Diogo Campos dipastikan siap bermain usai melewatkan laga tunda Persebaya melawan Borneo FC karena akumulasi kartu. Wolfgang berharap hadirnya pemain asal Brasil itu bisa bantu tajamnya lini depan Bajul Ijo bersama David Da Silva.
“Campos akan main dan dia sehat, segar dan panas untuk pertandingan selanjutnya, dia sudah mau main,” kata Wolfgang. Ia pula tak akan terpengaruh jejak langkah Persebaya yang bisa menang musim lalu di tempat yang sama lawan Persib.
“Itu kemarin memang pernah menang disini, itu sudah lama, kita harus lihat kedepan bukan lihat ke belakang,” tandasnya.
