Pemkot Bandung Beri Lampu Hijau Persib Bermarkas di GBLA
Sunday, 16 August 2020 | 20:01
Pemerintah Kota Bandung secara terbuka merestui Persib untuk menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api di sisa musim 2020. Wakil Walikota Bandung, Yana Mulyana mengatakan bahwa Persib boleh memainkan laga di Stadion GBLA. Tinggal izin dari pihak kepolisian yang bisa memuluskan jalan Persib berkandang lagi di stadion megah tersebut.
“Selama tidak ada penonton Insya Allah ya. Kita sebagai pihak pemilik lapangan memberi izin. Tinggal pemberi izin kegiatan seperti kepolisian,” jelas Yana ketika diwawancara oleh awak media di kantor Pikiran Rakyat, belum lama ini.
Yana mengatakan dia sudah mendapat pengajuan surat dari pihak Maung Bandung. Bukan hanya untuk lokasi latihan, Persib juga akan bermain di 15 laga kandang sisa musim ini di GBLA. Menurut Yana, jika pertandingan digelar tanpa penonton, besar peluang Persib bisa bermarkas di sana.
“Setahu saya sudah ada surat untuk jadi homebase juga ya untuk nanti 1 Oktober. Kita pemkot memberi, selama tidak ada penonton. Dan liga kan berjalan tanpa adanya penonton. Insya allah. Kita berharap proses ini tidak mengganggu pemanfaatan aset,” terang Yana.
Mengenai status Stadion GBLA sendiri, Yaya menyebut saat ini proses serah terima dari kontraktor dengan Pemkot masih terus diupayakan. Dia pun berharap prosesnya bisa segera rampung, supaya Persib juga bisa mengambil alih hak kelola dan stadion GBLA bisa lebih terawat.
“Kan GBLA itu sebetulnya masih ada proses serah terima tahap kedua yang belum dilakukan antara Adhi Karya dengan pemerintah Kota Bandung. Tiba-tiba kita diundang oleh kejaksaan agung karena Adhi Karya minta mediasi pada kejaksaan agung DATUN, untuk melakukan proses serah terima.”
“Kita ikut saja. Karena sebetulnya kita sudah beberapa kali ketemu dengan Adhi Karya. Pada prinsipnya pemerintah kota ingin segera terjadi serah terima. Supaya aset ini bisa dimanfaatkan. Kalau ga dimanfaatkan kan bisa jadi rusak. Selama tidak ada penonton, (yang dipakai) lapangannya saja, insya allah bisa jalan terus untuk latihan Persib,” tukasnya.

Pemerintah Kota Bandung secara terbuka merestui Persib untuk menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api di sisa musim 2020. Wakil Walikota Bandung, Yana Mulyana mengatakan bahwa Persib boleh memainkan laga di Stadion GBLA. Tinggal izin dari pihak kepolisian yang bisa memuluskan jalan Persib berkandang lagi di stadion megah tersebut.
“Selama tidak ada penonton Insya Allah ya. Kita sebagai pihak pemilik lapangan memberi izin. Tinggal pemberi izin kegiatan seperti kepolisian,” jelas Yana ketika diwawancara oleh awak media di kantor Pikiran Rakyat, belum lama ini.
Yana mengatakan dia sudah mendapat pengajuan surat dari pihak Maung Bandung. Bukan hanya untuk lokasi latihan, Persib juga akan bermain di 15 laga kandang sisa musim ini di GBLA. Menurut Yana, jika pertandingan digelar tanpa penonton, besar peluang Persib bisa bermarkas di sana.
“Setahu saya sudah ada surat untuk jadi homebase juga ya untuk nanti 1 Oktober. Kita pemkot memberi, selama tidak ada penonton. Dan liga kan berjalan tanpa adanya penonton. Insya allah. Kita berharap proses ini tidak mengganggu pemanfaatan aset,” terang Yana.
Mengenai status Stadion GBLA sendiri, Yaya menyebut saat ini proses serah terima dari kontraktor dengan Pemkot masih terus diupayakan. Dia pun berharap prosesnya bisa segera rampung, supaya Persib juga bisa mengambil alih hak kelola dan stadion GBLA bisa lebih terawat.
“Kan GBLA itu sebetulnya masih ada proses serah terima tahap kedua yang belum dilakukan antara Adhi Karya dengan pemerintah Kota Bandung. Tiba-tiba kita diundang oleh kejaksaan agung karena Adhi Karya minta mediasi pada kejaksaan agung DATUN, untuk melakukan proses serah terima.”
“Kita ikut saja. Karena sebetulnya kita sudah beberapa kali ketemu dengan Adhi Karya. Pada prinsipnya pemerintah kota ingin segera terjadi serah terima. Supaya aset ini bisa dimanfaatkan. Kalau ga dimanfaatkan kan bisa jadi rusak. Selama tidak ada penonton, (yang dipakai) lapangannya saja, insya allah bisa jalan terus untuk latihan Persib,” tukasnya.

Proyek korupsi ya begini……
Ga perlu debat, dosen saya sendiri yang investigasi ketidaklayakan stadion GBLA.. Korupsi koq nanggung, sekalian mangkrak lah biar keliatan…