Pemain Terbaik Hanya Untuk Pemain Lokal, Tantan: Yang Penting Juara
Saturday, 12 September 2015 | 14:25
Operator turnamen Piala Presiden, PT. Mahaka Sport and Entertainment mengeluarkan kebijakan soal kandidat atau nominasi pemain terbaik. Pada gelaran turnamen yang kini sudah memasuki babak 8 besar, pemain terbaik hanya akan diberikan kepada pemain lokal asli Indonesia. Tentu ini adalah sebuah ajang penghargaan untuk para pemain Indonesia disamping berusaha membawa timnya mengejar yang terbaik.
Menurut striker Persib, Tantan, kebijakan Mahaka cukup bagus untuk memotivasi pemain lokal untuk menunjukkan kapasitasnya. Pemain menjadi bisa membuktikan jika kualitas antara pemain asing dan lokal tidak berbeda jauh. “Bagus jadi bisa menjadi motivasi buat pemain lokal, karena pemain lokal tidak berbeda jauh dengan pemain asing,” tuturnya saat dihubungi Sabtu (12/9).
Persib memiliki banyak pemain yang berpotensi masuk kandidat menjadi the best player. Bila melihat pada 3 pertandingan di fase Grup A, paling menonjol dan menyita perhatian adalah nama Zulham Zamrun. Tapi kesampingkan dulu pemain kelahiran Ternate tersebut, karena ia berpeluang menjadi top skor dengan 5 golnya untuk sementara.
Peran Tantan sang bomber bengal asal Lembang patut diperhitungkan. Ia berkontribusi positif saat bermain menjadi starter melawan Persebaya United atau turun dari bangku cadangan melawan Persiba Balikpapan dan Martapura FC. Sebanyak 2 gol dan 2 asist kini ia kemas. Menjadi alternatif pelatih Jajang Nurjaman ketika M. Ridwan dan Spaso absen karena cedera.
Tantan pun enggan memikirkan peluangnya menjadi pemain terbaik. Ia tak muluk-muluk, pemain 33 tahun itu hanya menjalankan tugasnya dengan maksimal untuk Persib. “Kalau misi tetep kita bawa Persib juara tapi disamping itu Tantan enggak muluk-muluk sebagai pemain depan bisa bikin gol dan main terbaik aja,” tambahnya.
Baginya membawa Persib juara sudah lebih dari cukup membuat hatinya senang. Selalu memberikan kemampuan maksimal meski masuk dari bangku cadangan. “Enggak terlalu jauh, harapan kan yang penting Persib juara aja buat Tantan sudah lebih dari cukup,” pungkasnya.

Operator turnamen Piala Presiden, PT. Mahaka Sport and Entertainment mengeluarkan kebijakan soal kandidat atau nominasi pemain terbaik. Pada gelaran turnamen yang kini sudah memasuki babak 8 besar, pemain terbaik hanya akan diberikan kepada pemain lokal asli Indonesia. Tentu ini adalah sebuah ajang penghargaan untuk para pemain Indonesia disamping berusaha membawa timnya mengejar yang terbaik.
Menurut striker Persib, Tantan, kebijakan Mahaka cukup bagus untuk memotivasi pemain lokal untuk menunjukkan kapasitasnya. Pemain menjadi bisa membuktikan jika kualitas antara pemain asing dan lokal tidak berbeda jauh. “Bagus jadi bisa menjadi motivasi buat pemain lokal, karena pemain lokal tidak berbeda jauh dengan pemain asing,” tuturnya saat dihubungi Sabtu (12/9).
Persib memiliki banyak pemain yang berpotensi masuk kandidat menjadi the best player. Bila melihat pada 3 pertandingan di fase Grup A, paling menonjol dan menyita perhatian adalah nama Zulham Zamrun. Tapi kesampingkan dulu pemain kelahiran Ternate tersebut, karena ia berpeluang menjadi top skor dengan 5 golnya untuk sementara.
Peran Tantan sang bomber bengal asal Lembang patut diperhitungkan. Ia berkontribusi positif saat bermain menjadi starter melawan Persebaya United atau turun dari bangku cadangan melawan Persiba Balikpapan dan Martapura FC. Sebanyak 2 gol dan 2 asist kini ia kemas. Menjadi alternatif pelatih Jajang Nurjaman ketika M. Ridwan dan Spaso absen karena cedera.
Tantan pun enggan memikirkan peluangnya menjadi pemain terbaik. Ia tak muluk-muluk, pemain 33 tahun itu hanya menjalankan tugasnya dengan maksimal untuk Persib. “Kalau misi tetep kita bawa Persib juara tapi disamping itu Tantan enggak muluk-muluk sebagai pemain depan bisa bikin gol dan main terbaik aja,” tambahnya.
Baginya membawa Persib juara sudah lebih dari cukup membuat hatinya senang. Selalu memberikan kemampuan maksimal meski masuk dari bangku cadangan. “Enggak terlalu jauh, harapan kan yang penting Persib juara aja buat Tantan sudah lebih dari cukup,” pungkasnya.

Tidak ada pemain terbaikpun di Persib bukan suatu permasalahan,.yg penting Persib Juara..