Pemain Ingin Segera Menggelar Persiapan
Monday, 13 July 2020 | 19:50
Lanjutan kompetisi Liga 1 diagendakan kick-off mulai 1 Oktober. Ada waktu dua bulan lebih setiap kontestan mempersiapkan diri kembali bertanding secara sengit di pekan keempat. Suasana baru, atmosfer baru, pertandingan direncanakan digelar tanpa penonton, juga berprotokol kesehatan guna menghentikan mata rantai penularan Covid-19.
Gelandang Persib Erwin Ramdani mengatakan jika persiapan lebih cepat akan lebih baik. Namun, latihan tim harus tertunda pekan lalu karena beberapa hal terutama menyoal kesepakatan gaji pelatih dan pemain sesuai arahan federasi PSSI, dimana setiap klub bisa membayarkan gaji 50% dengan negosiasi ulang sebelumnya.
“Mungkin kalau persiapan kan lebih cepat lebih bagus karena kita tidak bisa misalkan kompetisi tanggal 1 (Oktober) dimulai latihannya dadakan, ya enggak bisa,” kata Erwin Ramdani pada Senin (13/7/2020).
Erwin menyerahkan seluruh persiapan kepada pelatih Robert Alberts dan staffnya guna bisa kembali ke kompetisi dalam keadaan prima. Robert tentu punya rencana berdasarkan programnya, kapan pun latihan akan dimulai. “Pelatih lebih tahu,” kata Erwin.
Persib jadi klub yang dominan di tiga pekan awal Liga 1 dengan meraih tiga kemenangan berada di puncak klasemen. Erwin berdoa agar segala urusan terkait gaji dalam kontrak pemain bisa selesai dan menatap latihan perdana. “Kami sebagai pemain sebenarnya ingin cepat cepat berlatih mau enggak mau ya kita harus menunggu dari semua pihak,” tandasnya.

Lanjutan kompetisi Liga 1 diagendakan kick-off mulai 1 Oktober. Ada waktu dua bulan lebih setiap kontestan mempersiapkan diri kembali bertanding secara sengit di pekan keempat. Suasana baru, atmosfer baru, pertandingan direncanakan digelar tanpa penonton, juga berprotokol kesehatan guna menghentikan mata rantai penularan Covid-19.
Gelandang Persib Erwin Ramdani mengatakan jika persiapan lebih cepat akan lebih baik. Namun, latihan tim harus tertunda pekan lalu karena beberapa hal terutama menyoal kesepakatan gaji pelatih dan pemain sesuai arahan federasi PSSI, dimana setiap klub bisa membayarkan gaji 50% dengan negosiasi ulang sebelumnya.
“Mungkin kalau persiapan kan lebih cepat lebih bagus karena kita tidak bisa misalkan kompetisi tanggal 1 (Oktober) dimulai latihannya dadakan, ya enggak bisa,” kata Erwin Ramdani pada Senin (13/7/2020).
Erwin menyerahkan seluruh persiapan kepada pelatih Robert Alberts dan staffnya guna bisa kembali ke kompetisi dalam keadaan prima. Robert tentu punya rencana berdasarkan programnya, kapan pun latihan akan dimulai. “Pelatih lebih tahu,” kata Erwin.
Persib jadi klub yang dominan di tiga pekan awal Liga 1 dengan meraih tiga kemenangan berada di puncak klasemen. Erwin berdoa agar segala urusan terkait gaji dalam kontrak pemain bisa selesai dan menatap latihan perdana. “Kami sebagai pemain sebenarnya ingin cepat cepat berlatih mau enggak mau ya kita harus menunggu dari semua pihak,” tandasnya.
