Mental Pemain Meningkat Usai Menang Dari Mitra Kukar
Monday, 13 October 2014 | 18:52
Sejak takluk di tangan Semen Padang dalam babak kualifikasi grup kompetisi Indonesia Super League, Persib Bandung langsung bangkit dan selalu meraih kemenangan dalam setiap laga yang dilakoninya. Rekor buruk di kandang lawan seperti di Palembang dan Tenggarong pun dihentikan oleh Jajang Nurjaman beserta seluruh pasukannya. Total kini Persib sudah mencatat 6 kemenangan beruntun.
Bek Persib yang juga menjadi penentu kemenangan atas PBR yaitu Ahmad Jufriyanto mengatakan dirinya berhasrat memperpanjang rentetan hasil positif menjadi 7. Kemenangan atas Mitra Kukar di kandangnya sendiri pun disebut Jupe -sapaan akrab Jufriyanto- menambah kepercayaan diri para pemain Persib dalam menatap laga-laga ke depan.
“Kemenangan pada pertandingan sebelumnya mengangkat moral tim untuk bisa menghasilkan hal yang sama melawan seperti pertandingan sebelumnya, jadi kami akan tetap kerja keras untuk mendapat kemenangan,” ungkap Jupe saat diwawancara di Hotel Weta, Senin (13/10).
Mengenai kondisi calon lawan yang banyak dihuni pemain bintang terutama pemain timnas Indonesia U-23 yang baru saja berjuang bersama Jupe di Asian Games, pemilik nomor punggung 16 itu mengatakan Persebaya mempunyai kerjasama yang apik dibawah komando Rahmad Darmawan. Namun Jupe mengatakan siap tampil maksimal dalam membantu timnya meraih kemenangan terutama dalam menjaga pertahanan Persib dari gempuran tuan rumah.
“Persebaya mampu bermain efektif, kompak dan selalu tampil maksimal dikandangnya. Tapi kita harus bermain maksimal, siapapun lawannya,” ucapnya.

Sejak takluk di tangan Semen Padang dalam babak kualifikasi grup kompetisi Indonesia Super League, Persib Bandung langsung bangkit dan selalu meraih kemenangan dalam setiap laga yang dilakoninya. Rekor buruk di kandang lawan seperti di Palembang dan Tenggarong pun dihentikan oleh Jajang Nurjaman beserta seluruh pasukannya. Total kini Persib sudah mencatat 6 kemenangan beruntun.
Bek Persib yang juga menjadi penentu kemenangan atas PBR yaitu Ahmad Jufriyanto mengatakan dirinya berhasrat memperpanjang rentetan hasil positif menjadi 7. Kemenangan atas Mitra Kukar di kandangnya sendiri pun disebut Jupe -sapaan akrab Jufriyanto- menambah kepercayaan diri para pemain Persib dalam menatap laga-laga ke depan.
“Kemenangan pada pertandingan sebelumnya mengangkat moral tim untuk bisa menghasilkan hal yang sama melawan seperti pertandingan sebelumnya, jadi kami akan tetap kerja keras untuk mendapat kemenangan,” ungkap Jupe saat diwawancara di Hotel Weta, Senin (13/10).
Mengenai kondisi calon lawan yang banyak dihuni pemain bintang terutama pemain timnas Indonesia U-23 yang baru saja berjuang bersama Jupe di Asian Games, pemilik nomor punggung 16 itu mengatakan Persebaya mempunyai kerjasama yang apik dibawah komando Rahmad Darmawan. Namun Jupe mengatakan siap tampil maksimal dalam membantu timnya meraih kemenangan terutama dalam menjaga pertahanan Persib dari gempuran tuan rumah.
“Persebaya mampu bermain efektif, kompak dan selalu tampil maksimal dikandangnya. Tapi kita harus bermain maksimal, siapapun lawannya,” ucapnya.

asal jangan over confidence. tetap konsentrasi pada setiap pertandingan. jangan lupa berdo’a