Menang Mudah, Persib Pesta Setengah Lusin Gol
Wednesday, 27 November 2013 | 18:33
Persib Bandung melakoni pertandingan ujicoba pertamanya di Ciamis melawan Persikab Kabupaten Bandung, Rabu (27/11) sore. Persib mendominasi nyaris sepanjang pertandingan dan menang telak atas Persikab dengan skor 6-0.
Pelatih Persib Jajang Nurjaman menurunkan formasi permainan 4-3-3. Menaruh Sergio van Dijk seorang diri di depan dengan sokongan bola dari 2 sayap yang ditempati Ferdinand Sinaga dan M Ridwan.
Persib unggul segalanya. Sejak peluit kick off, pasukan Maung Bandung langsung mendominasi permainan. Menit 6, Persib sudah mengungguli tim lawan. Penetrasi Ferdinand dari rusuk kiri yang diteruskan umpan silang, diselesaikan dengan sempurna lewat tendangan Sergio.
Persikab sendiri baru mendapat peluang pada menit ke-19. Namun tendangan pemain asuhan Suhandono ini masih bisa dihentikan kiper I Made Wirawan. Ternyata shot on target ini menjadi satu-satunya peluang yang diciptakan Persikab sepanjang pertandingan.
Persib gandakan keunggulan pada menit ke-20. Umpan Ridwan dilanjutkan tendangan Konate Makan di dalam kotak penalti. Sergio menambah gol pada menit ke-36. Pun hasil umpan Ferdinand dari sisi kanan pertahanan Persikab. Gol keempat Persib sekaligus menutup pertandingan babak satu terjadi melalui kerjasama apik. Dua pemain gagal menghadang laju bola Supardi. Sergio menjadi eksekutor gol berkat sundulannya. Paruh pertama, Persib unggul 4-0.
Memasuki babak kedua, coach Janur melakukan pergantian pemain. Hariono, Firman Utina dan Ferdinand ditarik keluar. Sebagai gantinya, Janur memasukkan M Taufiq, Atep dan Tantan.
Sergio mencetak gol keempatnya di hadapan puluhan ribu penonton Stadion Galuh Ciamis pada menit ke-54. Kali ini hasil umpan Jajang Sukmara.
Secara bergiliran, Janur melakukan pergantian pemain. Made digantikan kiper muda M Natshir pada menit 55.
Supardi keluar untuk digantikan M Agung Pribadi pada menit ke-58. Dan Sigit Hermawan masuk pada menit 70 dengan mengistirahatkan Sergio.
Persib menambah satu gol pada menit 78. Berawal dari tendangan bebas Atep, Ahmad Jufrianto menanduk bola tersebut dan bersarang di gawang lawan. Persib menang dengan skor telak 6-0.
Di paruh kedua ini Persib justru lebih banyak merancang serangan. Namun dari 12 serangan hanya 2 yang berbuah gol. Sedangkan permainan di babak pertama lebih efektif. Dari 7 serangan, 4 diantaranya berbuah gol.
Laga ujicoba kedua diagendakan Minggu (1/12) di tempat yang sama, Stadion Galuh Ciamis. Tim tuan rumah, PSGC Galuh Ciamis akan menjadi lawan tanding Firman Utina dan kawan-kawan.
Lineup Persib: I Made Wirawan, Ahmad Jufriyanto, Abdul Rahman, Supardi, Jajang Sukmara, Hariono, Firman Utina (C), Konate Makan, M Ridwan, Ferdinand Sinaga, Sergio van Dijk.
Cadangan: M Natshir, M Agung Pribadi, Saeful, Rudi, Rudiana, Atep, Tantan, M Taufiq, Sigit Hermawan.
Lineup Persikab: Deni Sopandi, Ahmad Ismail, Absor Fauzi, Ganiar Ruhiman Latif, Yusrizal, Aad Subarja, Cahya Sumirat, Anwarudin, Ridwan Hermawan, Jejen Zaenal, Asep Hikmah.
Cadangan: Makmun Supandi, Riyan Permana, Ari Setiawan, Yadi Setiadi, Heri Susanto.

Persib Bandung melakoni pertandingan ujicoba pertamanya di Ciamis melawan Persikab Kabupaten Bandung, Rabu (27/11) sore. Persib mendominasi nyaris sepanjang pertandingan dan menang telak atas Persikab dengan skor 6-0.
Pelatih Persib Jajang Nurjaman menurunkan formasi permainan 4-3-3. Menaruh Sergio van Dijk seorang diri di depan dengan sokongan bola dari 2 sayap yang ditempati Ferdinand Sinaga dan M Ridwan.
Persib unggul segalanya. Sejak peluit kick off, pasukan Maung Bandung langsung mendominasi permainan. Menit 6, Persib sudah mengungguli tim lawan. Penetrasi Ferdinand dari rusuk kiri yang diteruskan umpan silang, diselesaikan dengan sempurna lewat tendangan Sergio.
Persikab sendiri baru mendapat peluang pada menit ke-19. Namun tendangan pemain asuhan Suhandono ini masih bisa dihentikan kiper I Made Wirawan. Ternyata shot on target ini menjadi satu-satunya peluang yang diciptakan Persikab sepanjang pertandingan.
Persib gandakan keunggulan pada menit ke-20. Umpan Ridwan dilanjutkan tendangan Konate Makan di dalam kotak penalti. Sergio menambah gol pada menit ke-36. Pun hasil umpan Ferdinand dari sisi kanan pertahanan Persikab. Gol keempat Persib sekaligus menutup pertandingan babak satu terjadi melalui kerjasama apik. Dua pemain gagal menghadang laju bola Supardi. Sergio menjadi eksekutor gol berkat sundulannya. Paruh pertama, Persib unggul 4-0.
Memasuki babak kedua, coach Janur melakukan pergantian pemain. Hariono, Firman Utina dan Ferdinand ditarik keluar. Sebagai gantinya, Janur memasukkan M Taufiq, Atep dan Tantan.
Sergio mencetak gol keempatnya di hadapan puluhan ribu penonton Stadion Galuh Ciamis pada menit ke-54. Kali ini hasil umpan Jajang Sukmara.
Secara bergiliran, Janur melakukan pergantian pemain. Made digantikan kiper muda M Natshir pada menit 55.
Supardi keluar untuk digantikan M Agung Pribadi pada menit ke-58. Dan Sigit Hermawan masuk pada menit 70 dengan mengistirahatkan Sergio.
Persib menambah satu gol pada menit 78. Berawal dari tendangan bebas Atep, Ahmad Jufrianto menanduk bola tersebut dan bersarang di gawang lawan. Persib menang dengan skor telak 6-0.
Di paruh kedua ini Persib justru lebih banyak merancang serangan. Namun dari 12 serangan hanya 2 yang berbuah gol. Sedangkan permainan di babak pertama lebih efektif. Dari 7 serangan, 4 diantaranya berbuah gol.
Laga ujicoba kedua diagendakan Minggu (1/12) di tempat yang sama, Stadion Galuh Ciamis. Tim tuan rumah, PSGC Galuh Ciamis akan menjadi lawan tanding Firman Utina dan kawan-kawan.
Lineup Persib: I Made Wirawan, Ahmad Jufriyanto, Abdul Rahman, Supardi, Jajang Sukmara, Hariono, Firman Utina (C), Konate Makan, M Ridwan, Ferdinand Sinaga, Sergio van Dijk.
Cadangan: M Natshir, M Agung Pribadi, Saeful, Rudi, Rudiana, Atep, Tantan, M Taufiq, Sigit Hermawan.
Lineup Persikab: Deni Sopandi, Ahmad Ismail, Absor Fauzi, Ganiar Ruhiman Latif, Yusrizal, Aad Subarja, Cahya Sumirat, Anwarudin, Ridwan Hermawan, Jejen Zaenal, Asep Hikmah.
Cadangan: Makmun Supandi, Riyan Permana, Ari Setiawan, Yadi Setiadi, Heri Susanto.

mun wani mah tantan, sergio, ferdinand, djibril, sama makote maen bareng,,,,
persib mah biasana ge kitu! siga taun kamari menang wae di pramusim ari pas prung liga mulai ,jadi keok wae:( pra musim tong all out teuing maenna bisi ka tebak permainanna ku lawan sib ! okeh!!! glory glory persib!!!