Jufriyanto Soroti Permainan Bertahan Bali United
Monday, 13 June 2022 | 14:41
Hanya satu poin yang didapat Persib ketika menjamu Bali United. Kedua kesebelasan hanya bermain imbang 1-1 pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (12/6). Diakui Achmad Jufriyanto, timnya dibuat kerepotan untuk membongkar pertahanan lawan.
Bali United sukses mencuri gol cepat di menit tiga dari kaki Novri Setiawan. Setelah itu permainan tim asuhan Serdadu Tridatu cenderung bertahan dan menunggu di area pertahanan sendiri. Terlebih saat harus bermain dengan sepuluh pemain karena Eber Bessa dikartu merah.
“Setelah gol cepat mereka, mereka lebih main bertahan, tapi kita bisa bermain menekan dan bermain dengan baik, kami main di lapangan yang banyak delay dan protes di pemain,” ujar bek yang menjabat sebagai kapten tim ini dalam jumpa pers usai laga, Minggu (12/6).
Beruntung Persib tidak menutup pertandingan dengan hampa pada pertandingan ini. David da Silva menyelamatkan tim dari kekalahan lewat golnya yang lahir melalui tendangan bebas. Jufriyanto pun berharap timnya segera bangkit dan meraih kemenangan di dua laga sisa fase grup
“Tapi kita masih dapat poin karena yang dilihat adalah hasil akhir. ke depan kita akan berusaha lebih baik dan mendapatkan hasil yang lebih baik di sisa pertandinan,” tukasnya.

Hanya satu poin yang didapat Persib ketika menjamu Bali United. Kedua kesebelasan hanya bermain imbang 1-1 pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (12/6). Diakui Achmad Jufriyanto, timnya dibuat kerepotan untuk membongkar pertahanan lawan.
Bali United sukses mencuri gol cepat di menit tiga dari kaki Novri Setiawan. Setelah itu permainan tim asuhan Serdadu Tridatu cenderung bertahan dan menunggu di area pertahanan sendiri. Terlebih saat harus bermain dengan sepuluh pemain karena Eber Bessa dikartu merah.
“Setelah gol cepat mereka, mereka lebih main bertahan, tapi kita bisa bermain menekan dan bermain dengan baik, kami main di lapangan yang banyak delay dan protes di pemain,” ujar bek yang menjabat sebagai kapten tim ini dalam jumpa pers usai laga, Minggu (12/6).
Beruntung Persib tidak menutup pertandingan dengan hampa pada pertandingan ini. David da Silva menyelamatkan tim dari kekalahan lewat golnya yang lahir melalui tendangan bebas. Jufriyanto pun berharap timnya segera bangkit dan meraih kemenangan di dua laga sisa fase grup
“Tapi kita masih dapat poin karena yang dilihat adalah hasil akhir. ke depan kita akan berusaha lebih baik dan mendapatkan hasil yang lebih baik di sisa pertandinan,” tukasnya.

iyess Bali bertahan dengan baik, 1 gol persib, sbnr nya ada andil salah jupe, telat menutup novri, after spaso bisa jadi pemantul yang baik 🙁
Terimakasih pemain…
Kabeh pemain persib katingali namah main dengan darah Biru…
Ciro Ok..
parkir bus Bali united….gk pantes jd juara liga 1…Abah Rene butut….lebih baik out…gk becus rekrut pemain…pelatih butut