Janur Pulangkan 2 Pemain Seleksi
Wednesday, 31 December 2014 | 14:47
Penampilan para pemain asing yang tengah mengikuti seleksi bersama Persib nyatanya tidak menggugah selera pelatih Jajang Nurjaman untuk memboyongnya menjadi ujung tombaknya di musim 2015 mendatang. Setelah melakukan pertandingan melawan Tiki Taka di Stadion Persib, Rabu (31/12) pagi tadi, pelatih berusia 56 tahun itu dipastikan tidak akan menjadi bagian dari skuat Maung Bandung.
Penilaian yang dilakukan Jajang adalah setelah dirinya melihat kemampuan pemain asal Italia dan Argentina itu dalam latihan dan penampilannya di laga uji coba. Menurutnya apa yang dimiliki oleh kedua pemain itu tidak sesuai dengan harapan pelatih asal Majalengka tersebut untuk mengisi tempat yang musim lalu dihuni oleh Djibril Coulibaly.
“Pemain asing mereka udah 3 kali latihan. Dan keduanya bukan termasuk kriteria yang kami butuhkan,” katanya ketika diwawancara seusai memimpin anak asuhnya bertanding.
Sedangkan satu pemain lain yang akan mengikuti seleksi yaitu Maycon Calijuri belum bisa dipastikan nasibnya oleh Jajang hari ini. Itu lantaran pemain asal Brazil itu baru tiba di tengah-tengah pertandingan. Pelatih yang akrab disapa Janur itu pun kemungkinan akan mencoba kemampuannya di Piala Walikota Padang.
“Alternatif lainnya ada 1 datang Maycon dari Brazil. Dia baru datang jadi tidak ikut bertanding. Saya bicara sama dia apakah dia bisa ke Padang masih masih kita lihat nanti. Dia di uji di Padang kalau memungkinkan,” tukasnya.

Penampilan para pemain asing yang tengah mengikuti seleksi bersama Persib nyatanya tidak menggugah selera pelatih Jajang Nurjaman untuk memboyongnya menjadi ujung tombaknya di musim 2015 mendatang. Setelah melakukan pertandingan melawan Tiki Taka di Stadion Persib, Rabu (31/12) pagi tadi, pelatih berusia 56 tahun itu dipastikan tidak akan menjadi bagian dari skuat Maung Bandung.
Penilaian yang dilakukan Jajang adalah setelah dirinya melihat kemampuan pemain asal Italia dan Argentina itu dalam latihan dan penampilannya di laga uji coba. Menurutnya apa yang dimiliki oleh kedua pemain itu tidak sesuai dengan harapan pelatih asal Majalengka tersebut untuk mengisi tempat yang musim lalu dihuni oleh Djibril Coulibaly.
“Pemain asing mereka udah 3 kali latihan. Dan keduanya bukan termasuk kriteria yang kami butuhkan,” katanya ketika diwawancara seusai memimpin anak asuhnya bertanding.
Sedangkan satu pemain lain yang akan mengikuti seleksi yaitu Maycon Calijuri belum bisa dipastikan nasibnya oleh Jajang hari ini. Itu lantaran pemain asal Brazil itu baru tiba di tengah-tengah pertandingan. Pelatih yang akrab disapa Janur itu pun kemungkinan akan mencoba kemampuannya di Piala Walikota Padang.
“Alternatif lainnya ada 1 datang Maycon dari Brazil. Dia baru datang jadi tidak ikut bertanding. Saya bicara sama dia apakah dia bisa ke Padang masih masih kita lihat nanti. Dia di uji di Padang kalau memungkinkan,” tukasnya.

Pingback: Koh TraoreCD-DVD MATERI PRESENTASI | CD-DVD MATERI PRESENTASI