Janur Enggan Sebut Timnya Lambat di Bursa Transfer
Thursday, 25 December 2014 | 12:47
Ketika klub lain sudah berlatih dengan komposisi skuat yang komplit, Persib Bandung masih berkutat dengan pencarian pemain yang diproyeksikan tampil di 3 ajang sekaligus musim depan. Namun meski begitu pelatih yang baru saja menyelesaikan kursus kepelatihan lisensi B AFC, Jajang Nurjaman enggan menyebutkan bahwa timnya tergolong lambat dalam mendaratkan pemain anyar. Menurutnya Persib memang tidak membutuhkan banyak pemain baru dan hanya menambal lubang yang masih mengangga musim lalu.
Bagi pria yang karib disapa Janur itu, pemain yang dibidik untuk hijrah ke Bandung hampir semuanya masih mempunyai ikatan kerjasama dengan klub pemiliknya. Dirinya mengaku memang selektif dalam mengincar pemain anyat karena baginya Persib membutuhkan pemain yang punya kualitas mumpuni dalam upaya meraih prestasi lebih tinggi di tahun 2015.
“Dibilang telat engga, hanya saja pemain yang diincar masih punya kontrak dengan klub lamanya. Ga gampang cari pemain, bukannya molor dan kita ga mau asal-asalan pilih pemain,” kata Jajang saat diwawancara di Mess Persib, Rabu (2a/12).
Persib sendiri saat ini baru sukses merekrut beberapa pemain incaran seperti Dias Angga Putra, Dedi Kusnandar dan Aron Da Silva. Janur pun mengatakan bahwa setidaknya 2 pemain lagi harus diboyong segera supaya cepat menyatu dengan pemain lainnya di masa pramusim. Dia memprioritaskan satu gelandang sayap dan penyerang pengganti Ferdinand Sinaga sebagai rekrutan yang harus segera didatangkan ke kota kembang.
“Kalau ga dapat 3 pemain ya 2 juga cukup, posisi bek tengah alternatif terakhir. Saat ini belum terpikir siapa bek tengah yang bagus. Kalau 2 posisi yang masih kita incar itu satu winger dan satu lagi penyerang,” terangnya.

Ketika klub lain sudah berlatih dengan komposisi skuat yang komplit, Persib Bandung masih berkutat dengan pencarian pemain yang diproyeksikan tampil di 3 ajang sekaligus musim depan. Namun meski begitu pelatih yang baru saja menyelesaikan kursus kepelatihan lisensi B AFC, Jajang Nurjaman enggan menyebutkan bahwa timnya tergolong lambat dalam mendaratkan pemain anyar. Menurutnya Persib memang tidak membutuhkan banyak pemain baru dan hanya menambal lubang yang masih mengangga musim lalu.
Bagi pria yang karib disapa Janur itu, pemain yang dibidik untuk hijrah ke Bandung hampir semuanya masih mempunyai ikatan kerjasama dengan klub pemiliknya. Dirinya mengaku memang selektif dalam mengincar pemain anyat karena baginya Persib membutuhkan pemain yang punya kualitas mumpuni dalam upaya meraih prestasi lebih tinggi di tahun 2015.
“Dibilang telat engga, hanya saja pemain yang diincar masih punya kontrak dengan klub lamanya. Ga gampang cari pemain, bukannya molor dan kita ga mau asal-asalan pilih pemain,” kata Jajang saat diwawancara di Mess Persib, Rabu (2a/12).
Persib sendiri saat ini baru sukses merekrut beberapa pemain incaran seperti Dias Angga Putra, Dedi Kusnandar dan Aron Da Silva. Janur pun mengatakan bahwa setidaknya 2 pemain lagi harus diboyong segera supaya cepat menyatu dengan pemain lainnya di masa pramusim. Dia memprioritaskan satu gelandang sayap dan penyerang pengganti Ferdinand Sinaga sebagai rekrutan yang harus segera didatangkan ke kota kembang.
“Kalau ga dapat 3 pemain ya 2 juga cukup, posisi bek tengah alternatif terakhir. Saat ini belum terpikir siapa bek tengah yang bagus. Kalau 2 posisi yang masih kita incar itu satu winger dan satu lagi penyerang,” terangnya.

Maitimo weh, lumayan kan DMF tapi bisa turun jadi bek sayap / bek tengah
zulham dan yandi sudah ok!
ROby Darwis weh atuh direkrut deui kang….. kekekekekekek
Eriyanto atau Ryuji Utomo untuk bek tengah.
Kumaha pm Ricardo Salempesi tos aya nu ngontrak acan..? Pm teu kenging bek tengah keun wae Toni Sucipto alternatif sementawis…da aya Dias Angga di kiri.soklah geura tempurr..
Kang janur,upami tiasa mah nyandak pemaen teh ti papua hiji wae mah,komo kanggo maen sayap mah di jamin puas bobotoh ninggal permainan na.
panuju eriyanto we keur bek teungah mah, meh sakalian bisa maen di isl u21. ryuji utomo mah asa geus resmi direkrut kukar
Ari lain lambat mah naon atuh lelet?? Pami alesanna klub lama embung ngaleupas mah brrti teu serius persib ngincerna, mudah menyerah…
tim lain mah selain persipura jeung persib pasti lebih cepat rekrut pemain, kan musim nya juga selesai lebih cepet, da teu teupi ka final.. 😛
Teunanaon telat oge asl tepat milihna,uah pipi lih neangan nu leuwih ari koceplak meunang nu butut
biar lambat asal teu dapat,,,
sawios lelet oge,da nu penting mah milari pamaina nu cocok artos sareng kemampan skil na.rurusuhan oge,ari teu cocok mah’nya kitu tea moal jd bener.sok sib didoakeunlah ku simkuring,mugia sing lancar,salamet sareng juara disagala event.amin..
Lain lèlèt, hayang nu alus tapi murah, euweuh duitna