Gomez Tidak Rancang Laga Uji Tanding Pengganti
Friday, 27 April 2018 | 19:24
Mario Gomez memastikan skuat Persib tidak akan membuat laga uji coba pengganti akhir pekan ini. Alih-alih menggelar uji tanding pengisi kekosongan laga pekan keenam, dirinya justru menurunkan tensi latihan pasukannya. Termasuk memberi libur satu hari pada pemain untuk mengisi ulang baterai mereka usai digeber berlatih.
Pelatih berkebangsaan Argentina tersebut baru akan meningkatkan intensitas latihan pada Senin (30/4) mendatang. Karena punggawa asuhannya sudah harus mulai bersiap meladeni Madura United pada pekan ketujuh Liga 1 2018. Persib memang sudah mengalihkan fokus mereka setelah gagal bertanding pekan ini.
“Tidak ada, kita hanya latihan di gym di hari ini besok kembali latihan seperti biasa. Minggu kita libur dan baru Senin memulai lagi latihan seperti biasa,” kata Gomez ketika diwawancara awak media di Sosi Universe Fitness, Jumat (27/4).
Gomez berencana mengasah taktik, fisik dan chemistry pasukannya selama dua hari di Bandung. Baru setelah itu dia akan berangkat menuju Pamekasan via Surabaya pada Rabu (2/5) mendatang. Persib memang serius menatap pertandingan melawan Laskar Sappeh Kerrab yang juga merupakan tim penghuni papan atas di kompetisi.
“Rabu kita berangkat ke Surabaya karena kita bertanding di hari Jumat, itu adalah cara kami. Sekarang yang paling penting ialah melawan Madura dan kita akan bekerja guna meningkatkan performa kita,” terangnya.

Mario Gomez memastikan skuat Persib tidak akan membuat laga uji coba pengganti akhir pekan ini. Alih-alih menggelar uji tanding pengisi kekosongan laga pekan keenam, dirinya justru menurunkan tensi latihan pasukannya. Termasuk memberi libur satu hari pada pemain untuk mengisi ulang baterai mereka usai digeber berlatih.
Pelatih berkebangsaan Argentina tersebut baru akan meningkatkan intensitas latihan pada Senin (30/4) mendatang. Karena punggawa asuhannya sudah harus mulai bersiap meladeni Madura United pada pekan ketujuh Liga 1 2018. Persib memang sudah mengalihkan fokus mereka setelah gagal bertanding pekan ini.
“Tidak ada, kita hanya latihan di gym di hari ini besok kembali latihan seperti biasa. Minggu kita libur dan baru Senin memulai lagi latihan seperti biasa,” kata Gomez ketika diwawancara awak media di Sosi Universe Fitness, Jumat (27/4).
Gomez berencana mengasah taktik, fisik dan chemistry pasukannya selama dua hari di Bandung. Baru setelah itu dia akan berangkat menuju Pamekasan via Surabaya pada Rabu (2/5) mendatang. Persib memang serius menatap pertandingan melawan Laskar Sappeh Kerrab yang juga merupakan tim penghuni papan atas di kompetisi.
“Rabu kita berangkat ke Surabaya karena kita bertanding di hari Jumat, itu adalah cara kami. Sekarang yang paling penting ialah melawan Madura dan kita akan bekerja guna meningkatkan performa kita,” terangnya.

Hade bah lanjuttt
Hade bah
Djanur oge alus ulah mohokeun jasa2na kitu oge ka para pemain.
Kanggo bah gomes mugi sing nyandak persib jadi juara oge
Bravo Persib
gomes nyahoan euy……mana pemain anu geutihna persib…..mun aya pamaen satengah satengahmah tajong wae bah….ulah diengke engke…..
Alus bah pemain dibere libur sapoé ngarah henteu jenuh. Ngopi ah
Mang hayoh we ngopi