Gomez Minta Persib Waspada Penuh Hadapi Borneo
Sunday, 16 September 2018 | 17:04
Maung Bandung tidak ingin tergelincir ketika bertamu ke markas Borneo FC. Kewaspadaan penuh pun diusung anak asuh Mario Gomez untuk mencuri kemenangan demi jaga puncak klasemen Liga 1 2018. Sang pelatih mewanti-wanti pemain untuk bermain maksimal dalam meladeni potensi bahaya dari punggawa Pesut Etam.
Menurutnya Borneo FC merupakan tim yang berbahaya dan memiliki materi pemain mumpuni. Banyak amunisi dengan kemampuan di atas rata-rata dan sangat mungkin merepotkan Persib. Ditambah pihak lawan pun sedang dalam motivasi tinggi untuk meraih kemenangan usai setelah di laga sebelumnya takluk secara mengenaskan.
“Saya pikir Borneo adalah tim yang kuat terutama mereka ketika bermain di kandang. Kami tahu mereka baru saja kalah pada laga terakhirnya saat menghadapi Persija Jakarta, tapi mereka tetap jadi tim yang berbahaya bagi kami,” kata Gomez pada jumpa pers jelang laga, Minggu (16/9).
Gomez pun ingatkan pemain untuk antisipasi semua pemain Borneo yang datang mengancam. Memang sosok utama yang bertugas dulang gol ialah Matias Conti yang berperan sebagai striker dan Gomez sudah mengenalnya. Namun menurutnya sebelas pemain yang ada di lapangan harus diperhatikan bukan hanya satu orang saja.
“Bukan hanya satu pemain, tapi semua pemain di tim diwaspadai. Saya tahu Conti sebab dia pernah bermain di Pahang di Malaysia dan saya bertemu ketika masih jadi pelatih Johor. Dia striker, tapi bukan hanya satu pemain dan kami akan waspadai,” tutupnya.

Maung Bandung tidak ingin tergelincir ketika bertamu ke markas Borneo FC. Kewaspadaan penuh pun diusung anak asuh Mario Gomez untuk mencuri kemenangan demi jaga puncak klasemen Liga 1 2018. Sang pelatih mewanti-wanti pemain untuk bermain maksimal dalam meladeni potensi bahaya dari punggawa Pesut Etam.
Menurutnya Borneo FC merupakan tim yang berbahaya dan memiliki materi pemain mumpuni. Banyak amunisi dengan kemampuan di atas rata-rata dan sangat mungkin merepotkan Persib. Ditambah pihak lawan pun sedang dalam motivasi tinggi untuk meraih kemenangan usai setelah di laga sebelumnya takluk secara mengenaskan.
“Saya pikir Borneo adalah tim yang kuat terutama mereka ketika bermain di kandang. Kami tahu mereka baru saja kalah pada laga terakhirnya saat menghadapi Persija Jakarta, tapi mereka tetap jadi tim yang berbahaya bagi kami,” kata Gomez pada jumpa pers jelang laga, Minggu (16/9).
Gomez pun ingatkan pemain untuk antisipasi semua pemain Borneo yang datang mengancam. Memang sosok utama yang bertugas dulang gol ialah Matias Conti yang berperan sebagai striker dan Gomez sudah mengenalnya. Namun menurutnya sebelas pemain yang ada di lapangan harus diperhatikan bukan hanya satu orang saja.
“Bukan hanya satu pemain, tapi semua pemain di tim diwaspadai. Saya tahu Conti sebab dia pernah bermain di Pahang di Malaysia dan saya bertemu ketika masih jadi pelatih Johor. Dia striker, tapi bukan hanya satu pemain dan kami akan waspadai,” tutupnya.

Nya Bah 3point kwas tatangga ge bisa !
Tetap fokus dan power full hadapi lawan kali ini. Jangan lengah.. .Persib bisa. .