
Batas penyerahan formulir bakal calon Ketua Umum KONI Jabar masa bakti 2022/2026 sudah ditutup. Sesuai dengan jadwal yang ditentukan, deadline bagi setiap kandidat mengumpulkan persyaratan adalah di tanggal 15 Desember pukul 17.00 WIB.
Tim Penjaringan dan Penyaringan calon Ketum KONi Jabar 2022/2026 pun mengonfirmasi ada empat calon yang resmi menyerahkan formulir pendaftaran. Sebelumnya memang ada enam calon yang mengambil formulir. Tapi pada akhirnya, hanya empat kandidat yang akan maju meneruskan tongkat kepemimpinan Ahmad Saefudin.
“Saya mewakili ketua Pak Aan menyampaikan, bahwa sampai hari ini Alhamdulillah pemberian berkas sudah selesai. Yang pertama, yang mengambil berkas itu ada enam orang, Pak Budiana, Pak Budi Setiawan, Pak Daud, Pak Arief, Pak Deni dan Pak Gunaryo,” jelas Herman selaku wakil ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan pada jumpa pers di KONI Jabar, Kamis (15/12).
Empat nama yang menyerahkan formulir antara lain Daud Achmad, Arief Prayitno, Muhammad Budiana dan Gunaryo. Sedangkan Budi Setiawan dan Deni K. Irawan tidak nampak hadir mengumpulkan berkas pendaftaran hingga batas waktu yang sudah ditentukan.
“Sampai penyerahan akhir berkas yang sesuai jadwal yang sudah ditetapkan bahwa hari ini sampai jam 17.00, yang mengembalikan (formulir pendaftaran), yang pertama Pak Daud, Pak Arief, ketiga Pak Budiana dan yang terakhir Pak Gunaryo,” lanjut Herman.
Tim Penyaringan dan Penyaringan, atau yang disebut tim 7 pun akan melakukan verifikasi terhadap formulir yang sudah diberikan pada bakal calon pada Jumat (16/12). Jika dari dokumen yang diserahkan ternyata ada kekurangan, mereka diberi waktu untuk memperbaiki pada tanggal 17 dan 18.
“Jadi berkas hari ini kita terima, dan semuanya lolos untuk hari ini. Tetapi untuk besok kita verifikasi dan untuk tanggal 16-17 apabila ada kekurangan, dan sesuai dengan jadwal, itu diberikan kesempatan untuk memenuhi perbaikan persyaratan,” tukas Herman.
Sementara itu, salah satu calon Ketum KONI Jabar 2022-2026, Muhammad Budiana menyerahkan formulir pada Kamis (15/12) sekitar pukul 4 sore. Dia mantap melaju dengan didampingi para pendukungnya. Segala persyaratan juga diklaim olehnya sudah terpenuhi.
“Alhamdulillah hari ini saya ditemani sahabat-sahabat kami telah tiba di sekertariat KONI Jawa Barat, secara khusus di penjaringan dan penyaringan calon ketua KONI Jawa Barat untuk masa bakti 2022-2026. Tadi di ruang tim bahwa kami alhamdulilah memenuhi beberapa syarat,” kata Budiana.
“Ada 9 syarat yang harus dipenuhi oleh calon dari mulai SKCK, bebas Narkoba, bebas dari persoalan Pidana, serta kesanggupan kesanggupan lainnya telah saya tandatangani dan diserahkan. Ini jadi bagian dari dokumen yang kami serahkan kepada tim penjaringan,” lanjutnya.
Dalam salah satu dokumen persyaratan yang harus dipenuhi adalah setiap calon setidaknya punya sepuluh dukungan dari anggota KONI Jabar. Dalam kesempatan ini, ada 18 dukungan yang diserahkan. Dia juga ke depannya akan terus menjalin silaturahmi dengan cabor dan KONI daerah sebelum agenda Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) digelar.
“Ada 18 yang kami sampaikan, 18 itu kalau kata sahabat saya 8+1, hoki kalau kata KONI KBB, mudah mudahan. Jadi ada sekian kami juga terus bersama sahabat-sahabat saya yang lain, mungkin Pak Daud dan Pak Arif juga melakukan hal-hal yang sama, maksudnya terus melakukan silaturahmi kepada anggota KONI Jawa Barat yang notabene akan menjadi voters dalam pelaksanaannya nanti,” tukasnya.
Komentar Bobotoh