Atep: Semoga Tim Membawa Aura Kemenangan ke Madura
Sunday, 28 April 2013 | 12:08Kapten tim Persib Bandung, Atep, menyebut timnya memiliki semangat tinggi untuk menaklukkan Persepam Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, malam ini. Atep berharap aura kemenangan, dimana Persib memenangi 6 laga beruntun, bisa terbawa ke markas Sapeh Kerap.
“Enam kemenangan semoga akan terbawa auranya ke pertandingan ini. Jadi kemungkinan meraih kemenangan peluangnya besar,” ujar Atep belum lama ini.
Gelandang bernomor punggung 7 ini sadar betul bahwa catatan laga tandang Persib kurang memuaskan. Namun dengan bekal motivasi tinggi, Atep yakin rekan-rekannya bisa mempergagakan permainan dan meraih kemenangan tandang laiknya partai kandang.
“Saya rasa dari segi semangat semestinya bisa meraih hasil maksimal. Kalau tandang memang kita sulit menang. Tapi pemain sekarang sepertinya main kandang dan tandang sama saja,” tuturnya.
Terkait ambisi pribadinya untuk mencetak gol, pemain asal Cianjur ini tidak ngoyo. Jika ada peluang untuk mencetak gol, tentu Atep ingin pecah telur gol musim ini. Namun ia membiarkan target pribadi itu berjalan seiring permainan Persib. Kemenangan tim tetap menjadi target utamanya.
“Sampai saat ini saya belum bisa pecah telor. Tapi itu tidak membuat saya terbebani. Biarkanlah itu berjalan dengan norma. Jika ada peluang dan kesempatan untuk mencetak gol, pasti akan saya usahakan. Tapi yang utama, Persib menang dulu,” pungkasnya.

Kapten tim Persib Bandung, Atep, menyebut timnya memiliki semangat tinggi untuk menaklukkan Persepam Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, malam ini. Atep berharap aura kemenangan, dimana Persib memenangi 6 laga beruntun, bisa terbawa ke markas Sapeh Kerap.
“Enam kemenangan semoga akan terbawa auranya ke pertandingan ini. Jadi kemungkinan meraih kemenangan peluangnya besar,” ujar Atep belum lama ini.
Gelandang bernomor punggung 7 ini sadar betul bahwa catatan laga tandang Persib kurang memuaskan. Namun dengan bekal motivasi tinggi, Atep yakin rekan-rekannya bisa mempergagakan permainan dan meraih kemenangan tandang laiknya partai kandang.
“Saya rasa dari segi semangat semestinya bisa meraih hasil maksimal. Kalau tandang memang kita sulit menang. Tapi pemain sekarang sepertinya main kandang dan tandang sama saja,” tuturnya.
Terkait ambisi pribadinya untuk mencetak gol, pemain asal Cianjur ini tidak ngoyo. Jika ada peluang untuk mencetak gol, tentu Atep ingin pecah telur gol musim ini. Namun ia membiarkan target pribadi itu berjalan seiring permainan Persib. Kemenangan tim tetap menjadi target utamanya.
“Sampai saat ini saya belum bisa pecah telor. Tapi itu tidak membuat saya terbebani. Biarkanlah itu berjalan dengan norma. Jika ada peluang dan kesempatan untuk mencetak gol, pasti akan saya usahakan. Tapi yang utama, Persib menang dulu,” pungkasnya.
