
Dua bintang Timnas, Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto berlabuh ke Persib untuk menjalani musim baru Liga 1 2022/2023. Keduanya akan ke Bandung dalam latihan Persib yang rencananya akan digelar setelah Hari Raya Idul Fitri. Teddy Tjahjono Direktur Persib, ungkap bagaimana manajemen mendatangkan eks. Persebaya itu.
Robert Alberts pelatih kepala yang menginginkan dua gelandang tersebut berada di skuatnya. Isu kedalaman tim yang jomplang musim lalu tampaknya mulai dievaluasi. Selama ini Persib terlalu bertumpu kepada Marc Klok, Mohammed Rashid, dan Beckham Putra.
Manajemen dan pelatih juga melihat agenda di depan dimana mereka berpeluang tampil di AFC Cup 2023. “Semua rekrutan pemain adalah atas rekomendasi tim pelatih dengan melihat kebutuhan tim untuk menghadapi Liga 1 dan AFC,” terang Teddy pada Rabu (6/4/2022).
Ricky Kambuaya (25th) direkrut Persib dengan durasi kontrak dua musim. Sementara Rachmat Irianto (22th) dikontrak selama tiga musim. Melihat usia mereka yang masih muda dan potensial, Teddy tak ragu menyodorkan kontrak jangka panjang. Harapannya si pemain bisa memberikan prestasi bagi Maung Bandung dalam kurun waktu tersebut.
“Dengan mempertimbangkan potensi dan usia mereka, dan dengan kesepakatan kedua belah pihak, maka kami putuskan memberikan kontrak jangka panjang,” jelas Teddy.
Sebelumnya Teddy sempat bicara ketidak benaran soal kedatangan Kambuaya, namun menurutnya hal itu beralasan. Teddy tidak mau mengganggu proses negosiasi yang tengah berlangsung dan berisiko kehilangan pemain bidikan.
“Saya sebutkan hoax, karena kami masih dalam proses rekrutmen, jadi saya tidak mau mengganggu proses rekrutmen dan negosiasi,” katanya.
Mengingat dua pemain tersebut adalah anggota Timnas Indonesia, Persib pun siap kehilangan Ricky dan Rian membela Timnas. Sudah sepatutnya klub mengutamakan kepentingan negara. Terdekat agenda timnas di ajang SEA Games Vietnam 2022, Kualifikasi Piala Asia 2023, Asian Games Tiongkok 2022, dan Piala AFF 2022.
“Kepentingan negara Indonesia pasti kami utamakan di atas kepentingan klub, tentu saja kami sangat bangga apabila ada pemain Persib yang bermain untuk timnas,” tanggap Teddy.
Mamang Djaja Mihardja
06/04/2022 at 19:05
kade we porsi maenna kudu adil ameh menit bermainna kabagean rata min 60:40, ameh “squad depth” na alus merata antara pamaen reg jeung subtitute, mun masih dipeleter salah sahiji, mah nya beurat mun dina kajadian darurat na…
Asep
07/04/2022 at 09:35
Bongkar pasang iraha jadina dream team persib teh?
Hendi.
11/04/2022 at 20:44
Tinggal bgmn coach Robert memaksimalkan pemain.