Agen Konate Konfirmasi Kesiapan Sang Pemain
Saturday, 05 September 2015 | 15:00
Agen dari Konate Makan, Mamadou, memandang keikutsertaan kliennya di turnamen Piala Presiden bakal mendukung kondisi pemainnya soal menjaga kebugaran. Diketahui para yang biasa berkiprah di tanah air, termasuk pemain asing, mengalami vakum akibat terhentinya kompetisi domestik.
“Kalau mereka dibutuhkan, bagus untuk support di turnamen (Piala Presiden). Ini bagus karena sudah lama pemain enggak ada kegiatan untuk mengisi kekosongan dan dukung kebugaran,” beber Mamadou saat diwawancarai Sabtu (5/9), di Hotel Golden Flower, Jalan Asia Afrika, Bandung.
Mamadou juga menceritakan kondisi kesehatan Konate begitu datang di Indonesia. Sang pemain datang pada tanggal 27 Agustus dan mengalami demam, sehingga pemain memutuskan untuk berisitirahat. Kini dikatakan sang agen, pemain sudah siap untuk main bersama Persib melanjutkan perjuangan Maung Bandung di turnamen Piala Presiden.
“Konate datang ke sini (Indonesia), ia sampai tanggal 27 sudah sampai Jakarta. Saat datang badannya tidak fit, dia panas. Kita ambil keputusan untuk istirahat dan sekarang dia sudah fit untuk lanjut main di turnamen ini,” tuturnya.
Saat ditanyai soal kelanjutan Konate untuk kompetisi Liga Indonesia, Mamadou menuturkan Persib hingga saat ini hanya membicarakan nasib Konate di Piala Presiden. Masalah pembayaran pemain dari hasil match fee pun sudah dibicarakan Mamadou antara klub dan pemain. Ia pun enggan mengomentari lebih banyak soal mekanisme pembayaran kliennya di turnamen gagasan PT Mahaka Sports Entertainment ini.
“Kalau selama ini kontak dengan Persib tidak ada untuk kompetisi (ISL). Selama ini kita kontak dengan Persib hanya untuk Piala Presiden,” ulasnya. “Kalau di Piala Presiden kita juga sudah membicarakan dengan internal ke pemain, saya tidak mau banyak komentar soal kontrak,” pungkasnya.


Agen dari Konate Makan, Mamadou, memandang keikutsertaan kliennya di turnamen Piala Presiden bakal mendukung kondisi pemainnya soal menjaga kebugaran. Diketahui para yang biasa berkiprah di tanah air, termasuk pemain asing, mengalami vakum akibat terhentinya kompetisi domestik.
“Kalau mereka dibutuhkan, bagus untuk support di turnamen (Piala Presiden). Ini bagus karena sudah lama pemain enggak ada kegiatan untuk mengisi kekosongan dan dukung kebugaran,” beber Mamadou saat diwawancarai Sabtu (5/9), di Hotel Golden Flower, Jalan Asia Afrika, Bandung.
Mamadou juga menceritakan kondisi kesehatan Konate begitu datang di Indonesia. Sang pemain datang pada tanggal 27 Agustus dan mengalami demam, sehingga pemain memutuskan untuk berisitirahat. Kini dikatakan sang agen, pemain sudah siap untuk main bersama Persib melanjutkan perjuangan Maung Bandung di turnamen Piala Presiden.
“Konate datang ke sini (Indonesia), ia sampai tanggal 27 sudah sampai Jakarta. Saat datang badannya tidak fit, dia panas. Kita ambil keputusan untuk istirahat dan sekarang dia sudah fit untuk lanjut main di turnamen ini,” tuturnya.
Saat ditanyai soal kelanjutan Konate untuk kompetisi Liga Indonesia, Mamadou menuturkan Persib hingga saat ini hanya membicarakan nasib Konate di Piala Presiden. Masalah pembayaran pemain dari hasil match fee pun sudah dibicarakan Mamadou antara klub dan pemain. Ia pun enggan mengomentari lebih banyak soal mekanisme pembayaran kliennya di turnamen gagasan PT Mahaka Sports Entertainment ini.
“Kalau selama ini kontak dengan Persib tidak ada untuk kompetisi (ISL). Selama ini kita kontak dengan Persib hanya untuk Piala Presiden,” ulasnya. “Kalau di Piala Presiden kita juga sudah membicarakan dengan internal ke pemain, saya tidak mau banyak komentar soal kontrak,” pungkasnya.

Ceuk saya kondisi pemaen nu ayeuna ideal jadi tolong jaga para pemain jang persiapan isl….bravo persib!