Menang Besar, Persib Bertemu SFC di Partai Final
Saturday, 03 November 2012 | 23:19Persib Bandung berhasil memenangi pertandingan melawan Makassar United (MU) dengan skor telak, 5-1 di Stadion Siliwangi, Sabtu (3/11) malam. Dengan kemenangan ini, Persib berhak melaju ke babak final Celebes Cup II.
Seperti pada laga-laga uji coba, headcoach Persib Jajang Nurjaman menerapkan formasi permainan 4-2-3-1. Sedangkan Yusri Farjafar, pelatih MU menggunakan formasi 4-4-2.
Peluang emas lebih dulu menghampiri tim MU. Bola tendangan Richard pada menit ke-15 membentur tiang gawang Persib yang dijaga I Made Wirawan.
Lima menit kemudian, Mbida Messi nyaris mencetak gol pertama pada pertandingan ini. Namun tendangan Messi berhasil diblok kiper MU, AM Guntur. Bola muntah lalu disambar Messi, namun kali ini membentur mistar gawang.
Menit 38, penetrasi Tony Sucipto ke jantung pertahanan MU dihadang Achmad Hisyam. Bukan hanya diganjar kartu kuning, tim MU pun harus menghadapi tendangan penalti. Eksekusi penalti Dzumafo Epandi sempurna, membuat Persib unggul 1-0.
Di masa perpanjangan waktu, proses gol serupa terjadi. Namun kali ini M Ridwan yang diganjal Achmad Hisyam. Untuk kedua kalinya Dzumafo menyumbang gol lewat penalti. Babak pertama usai dengan skor 2-0 untuk keunggulan Persib.
Pada menit ke-61, Jajang Nurjaman memasukkan Kenji Adachihara dan menarik keluar Asri Akbar. Pergantian pemain ini sekaligus mengubah pola permainan menjadi 4-4-2.
Perubahan formasi permainan ini baru menunjukkan hasilnya pada menit 80. Umpan silang Dzumafo diteruskan tendangan Atep yang bersarang di gawang MU. Keunggulan Persib bertambah menjadi 3-0.
Namun satu menit kemudian, gawang Persib kebobolan. Pergerakan Rodrigo ke kotak penalti dihadang I Made Wirawan. Kiper Persib itupun mendapat kartu kuning sedangkan kubu lawan dihadiahi penalti. Tendangan Rodrido dari titik putih tak dapat ditahan Made. Skor pun berubah menjadi 3-1.
Dua menit menjelang bubar dalam waktu normal, Persib menambah 2 gol. Menit 89 M Ridwan lepas dari jeratan offside dan mencetak gol. Serta di masa injury time, pergerakan Dzumafo pun terhindar dari jebakan offside dan menutup pertandingan dengan kemenangan Persib 5-1.
Persib akan bertemu dengan Sriwijaya FC di partai final. SFC sudah lebih dulu melaju ke final setelah mengalahkan Barito Putra, 2-0. Sedangkan sesama tim kalah, MU dan Barito Putra akan memperebutkan posisi 3 dan 4. Kedua pertandingan tersebut rencananya akan dilaksanakan Minggu (4/11) di tempat yang sama.

Persib Bandung berhasil memenangi pertandingan melawan Makassar United (MU) dengan skor telak, 5-1 di Stadion Siliwangi, Sabtu (3/11) malam. Dengan kemenangan ini, Persib berhak melaju ke babak final Celebes Cup II.
Seperti pada laga-laga uji coba, headcoach Persib Jajang Nurjaman menerapkan formasi permainan 4-2-3-1. Sedangkan Yusri Farjafar, pelatih MU menggunakan formasi 4-4-2.
Peluang emas lebih dulu menghampiri tim MU. Bola tendangan Richard pada menit ke-15 membentur tiang gawang Persib yang dijaga I Made Wirawan.
Lima menit kemudian, Mbida Messi nyaris mencetak gol pertama pada pertandingan ini. Namun tendangan Messi berhasil diblok kiper MU, AM Guntur. Bola muntah lalu disambar Messi, namun kali ini membentur mistar gawang.
Menit 38, penetrasi Tony Sucipto ke jantung pertahanan MU dihadang Achmad Hisyam. Bukan hanya diganjar kartu kuning, tim MU pun harus menghadapi tendangan penalti. Eksekusi penalti Dzumafo Epandi sempurna, membuat Persib unggul 1-0.
Di masa perpanjangan waktu, proses gol serupa terjadi. Namun kali ini M Ridwan yang diganjal Achmad Hisyam. Untuk kedua kalinya Dzumafo menyumbang gol lewat penalti. Babak pertama usai dengan skor 2-0 untuk keunggulan Persib.
Pada menit ke-61, Jajang Nurjaman memasukkan Kenji Adachihara dan menarik keluar Asri Akbar. Pergantian pemain ini sekaligus mengubah pola permainan menjadi 4-4-2.
Perubahan formasi permainan ini baru menunjukkan hasilnya pada menit 80. Umpan silang Dzumafo diteruskan tendangan Atep yang bersarang di gawang MU. Keunggulan Persib bertambah menjadi 3-0.
Namun satu menit kemudian, gawang Persib kebobolan. Pergerakan Rodrigo ke kotak penalti dihadang I Made Wirawan. Kiper Persib itupun mendapat kartu kuning sedangkan kubu lawan dihadiahi penalti. Tendangan Rodrido dari titik putih tak dapat ditahan Made. Skor pun berubah menjadi 3-1.
Dua menit menjelang bubar dalam waktu normal, Persib menambah 2 gol. Menit 89 M Ridwan lepas dari jeratan offside dan mencetak gol. Serta di masa injury time, pergerakan Dzumafo pun terhindar dari jebakan offside dan menutup pertandingan dengan kemenangan Persib 5-1.
Persib akan bertemu dengan Sriwijaya FC di partai final. SFC sudah lebih dulu melaju ke final setelah mengalahkan Barito Putra, 2-0. Sedangkan sesama tim kalah, MU dan Barito Putra akan memperebutkan posisi 3 dan 4. Kedua pertandingan tersebut rencananya akan dilaksanakan Minggu (4/11) di tempat yang sama.

Sayangnya nggak bisa nonton secara live…
😀
Alhmdllh menang euy persbbb mdh2an enjing persb lwn sriwijaya tiasa kenging deui upami tiasa mah kenging na 5-1 deui Ђёe..ђёe..ђёe..ђёe..™ d doakeun k salarea bo2toh آمِيّنْ…. O:)
tenang kang GURUMUDA,, sebentar lagi video pertandingannya bakal di upload ku mimin simamaung,, leres min? 😉 selamat untuk persib semoga permainannya semakin berkembang di babak final besok,, dan semoga polisi ngga pada rujit lagi urusan ADMINISTRASI perijinan!
eh aya gening siaran tunda di trans7 euy!!!
“Siaran Tunda : Persib Bandung vs Makassar United, Ayeuna! Now! Jam 24:00 di Trans7” from twitter SM 😉 nuhun ah min,, versi highlight na simamaung oge diantos uploadannya di youtube nya
Hanjakal euweuh siaran langsung. Boro ditungguan …… kalahka OVJ euy anu disiarkeun live, bosen !!!
Hanya a**v yang tidak pernah menunda pertandingan bola mah, semoga hak siar ISL 2013 tidak jatuh ke stasiun tv sinetron dan lawak
Hidup persib…
Forza persib..
Viking galuh.
biar pun gak bisa nntonpertandingan,yg penting saya puas dengan skor dan permainan yg diterapkan….
Pokona mah, persib nu Aing . . .
meunaaaaaaang,,,,, tapi can katempo bentuk permainan anu cantik,,, 2 gol lahir lain tina proses open play,,,,,,,, kompetisi jangka panjang,,, msh keneh loba nu kudu di omean,,,, BRAVO PERSIB
lawan SFC jadi pembuktian kang Janur yeuh bisa moal ngalawan strategina juara ISL? Anu pelatihna alus jiga Kashartadi? Sok lah Persib Cing jadi juara celebes cup II,amiiiin
ayo persib ku terus berjuang yakin bisa
Alhamdulillah tiasa kenging,,,sok ah diantos deui permainan apik na,,,
Viking leuwilaja-sindangwangi ngadukung persib full