Gol Cepat Jadi Kunci Kemenangan Persib
Wednesday, 02 September 2015 | 21:27
Gol cepat disebut pelatih Persib Bandung, Jajang Nurjaman, sebagai kunci kemenangan timnya. Gol cepat Ilija Spasojevic di menit 10 menurut Janur membuat Persiba Balikpapan yang bertindak sebagai tamu, terpaksa bermain terbuka. Bercermin dari laga-laga yang dilakoni Persib jika bermain di Jalak Harupat, tim lawan cenderung bermain tertutup dan mengandalkan skema serangan balik.
“Saya sudah prediksi lawan Persiba pasti main bertahan. Tapi saya instruksikan pemain untuk buat gol cepat dan itu bisa dilaksanakan. Itu mengubah situasi pertandingan, Persiba main keluar, terbuka dan itu menguntungkan kami,” ungkap Janur kepada wartawan dalam konferensi pers di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (2/9).
Kehadiran Zulham Zamrun sebagai rekrutan anyar pun dianggapnya punya peran penting. Pergerakan di sektor sayap mampu membuat pemain belakang Persiba kerepotan. Bahkan sepakan kaki kirinya mampu merobek jala yang dikawal Jandia Eka Putra. Menurutnya itu membuktikan mantan pemain Persipura sudah nyetel dengan filosofi permainannya.
“Zulham seperti uji coba sebelumnya dia sudah menyatu dengan tim. Selalu mencetak gol dan bekerja sama dengan baik sama yang lain,” lanjutnya.
Mengenai peran Muhammad Ridwan yang hanya diberi waktu 39 menit, Janur menampik bahwa sayap kanan andalannya itu tampil buruk. Dikatakan olehnya bahwa pemain bernomor punggung 23 itu mengalami cedera ringan. “Ridwan ada cedera di ujung kakinya, makanya sebelum babak pertama selesai kita tarik dan diganti Zulham,” pungkasnya.


Gol cepat disebut pelatih Persib Bandung, Jajang Nurjaman, sebagai kunci kemenangan timnya. Gol cepat Ilija Spasojevic di menit 10 menurut Janur membuat Persiba Balikpapan yang bertindak sebagai tamu, terpaksa bermain terbuka. Bercermin dari laga-laga yang dilakoni Persib jika bermain di Jalak Harupat, tim lawan cenderung bermain tertutup dan mengandalkan skema serangan balik.
“Saya sudah prediksi lawan Persiba pasti main bertahan. Tapi saya instruksikan pemain untuk buat gol cepat dan itu bisa dilaksanakan. Itu mengubah situasi pertandingan, Persiba main keluar, terbuka dan itu menguntungkan kami,” ungkap Janur kepada wartawan dalam konferensi pers di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (2/9).
Kehadiran Zulham Zamrun sebagai rekrutan anyar pun dianggapnya punya peran penting. Pergerakan di sektor sayap mampu membuat pemain belakang Persiba kerepotan. Bahkan sepakan kaki kirinya mampu merobek jala yang dikawal Jandia Eka Putra. Menurutnya itu membuktikan mantan pemain Persipura sudah nyetel dengan filosofi permainannya.
“Zulham seperti uji coba sebelumnya dia sudah menyatu dengan tim. Selalu mencetak gol dan bekerja sama dengan baik sama yang lain,” lanjutnya.
Mengenai peran Muhammad Ridwan yang hanya diberi waktu 39 menit, Janur menampik bahwa sayap kanan andalannya itu tampil buruk. Dikatakan olehnya bahwa pemain bernomor punggung 23 itu mengalami cedera ringan. “Ridwan ada cedera di ujung kakinya, makanya sebelum babak pertama selesai kita tarik dan diganti Zulham,” pungkasnya.

SEMUA PEMAIN TADI MALAM POLLL LAH,,